PESERTA LOMBA CIPTA PUISI HUT PERTAMA RIAUREALITA.COM
Bertemu Dunia Seisinya
Benih yang tertanam dalam benihku
Menetas sudah kini
Bagai secarik kertas tanpa noktah
Akan ku tulis doa dengan tinta emasku
Mewarnainya dengan berjuta warna di dunia
membentuk pelangi
Kan ku tancapkan tonggak-tonggak agama
pondasi hati bagi kehidupannya
Melainkan buhul-buhul, ku siram dengan sholawat
Harapku mekar merekah bagai mawar merah
Putih suci mewangi bagai putri melati
Diamnya ditakuti bagai raja hutan
Mengaung, suaranya menggelegar
di tengah belantara
Seperti citah, lebih cepat larinya dari pacuan kuda
Air
Setetes demi setetes menetes melalui tebing
Membiarkan dirinya jatuh
Mengalir, mengikuti arus
Dari atas ke bawah, dari sungai ke lautan
Bermuara ke samudra
Bersama, memikul yang ada di atasnya
perahu, kapal, dan apa sajayang terapung
Menyembunyikan, menutup rapat yang berharga
ikan, terumbu karang, mutiara
bahkan minyak bumi sekalipun
Terlihat tenang
sesekali menggoyanggkan perahu nelayan
Murka dengan rayuan badai angin
menumpahkan dirinya
membiarkan dia jatuh kemana saja
melahap sekitarnya
Sesekali berkencan dengan angin sore
berkejar-kejaran di tepi pantai
Dia Tiba Semaunya
Ku usap keluh kesah di dahinya
yang menekuk, melipat-lipat penuh beban
Tetesan peluh dari mata sayupnya
yang tak mampu lagi menyingsingkan kelopaknya
Ke genggam tangan penuh dengan ukiran urat otot
tanda perjuangan masa jaya bersama biyungku
Helaan nafas panjang menuntut ke kedamaian
tergiring menuju dada busungnya yang sekokoh baja itu
Berdegup pelan tak tergesa sekalipun
Keriput kulitnya tak mampu ia sembunyikan
membalut tulat keroposnya
Malaikat ajal setiap kali tiba kadang kala
Sekelebat
Semau dia
Di ujung rambut ubannya
Di balik daun telinganya
Di telapak kakinya yang mengapal
Sekali lagi
Tiba di sayatan jendela kayu rumahku
Di balik deritan pintu yang tak sengaja ditabrak angin
Nurul Rahmawati, lahir di Kendal pada tanggal 20 Desember 1996. Alamat rumah di Desa Kebonharjo II Dusun Karangpitu Patebon, Kendal, Semarang. Anak terakhir dari dua bersaudara. Pendidikan Dasar di SD N 2 Kenbonharjo, dilanjutkan ke SMP N 2 Patebon. Dan di SMA N 1 Kendal dengan jurusan IPA. Sekarang melanjutkan ke UNISS dengan prodi Teknik Sipil.