PESERTA LOMBA CIPTA PUISI HUT PERTAMA RIAUREALITA.COM
Cinta dalam Diam
Cinta...
Ya, memang suatu yang tidak nyata
Tapi indah bila dirasakan
Membuat semua orang melayang
Cinta...
Andai, itu bisa diungkapkan
Andai, itu bisa aku rasakan
Andai, itu datang darimu ya Allah
Tapi, akan indah lagi bila dalam diam
Cinta...
Ap yang sekarang aku lakukan
Dan aku bingung untuk itu
Dan aku memilih untuk diam
Dan akan indah pada waktunya
Kata Hati
Hati memang tidak bisa dibohongi
Biar bibir berkata tidak sekalipun,
Akan tetapi hati tetap mengatakan bahwa aku mencintainya
Aku tidak tahu berawal dari mana cinta ini tapi yang aku tahu
Cinta ini ada sendiri hadir dalam hatiku
Memandangmu saja sudah membuat hati ini senang
Apalagi kalau sampai kau memandangku
Aku tidak tahu apa yang ada dalam dirimu sehingga aku mencintaimu
Tapi yang aku tahu, cintamu membuat aku nyaman
Meskipun cinta ini hanya diam dan memandangmu dari kejauhan
Aku tetap senang dan aku jaga cinta ini sampai Allah mempersatukan
Kita disaat yang tepat.
