Diumumkan, Ini Daftar Pemenang KPID Riau Award 2016

Diumumkan, Ini Daftar Pemenang KPID Riau Award 2016
Pengumuman para pemenang penerima KPID Riau Award 2016.
PEKANBARU - Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Riau telah mengumumkan para pemenang penerima KPID Riau Award 2016. Terdapat 9 kategori terbaik yang diumumkan KPID Riau pada malam puncak yang digelar di Hotel Pangeran Pekanbaru, Jumat (2/12/2016).
 
Gubernur Riau dalam hal ini diwakili Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Riau Yogi Getri mengatakan bahwa Kpid telah menciptakan pedoman penyelenggraan siaran. Dengan mematuhi P3 SPS (Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran).
 
“Penyiaran Harus memperhantikan isi dan konten.harus sehat dan mencerdaskan.bukan isi siaran yang produktif memecah belah. dan tidak mencerdaskan bangsa,” kata Yogi Getri.
 
Yogi Getri menambahkan, gelaran KPID Award 2016 merupakan yang ke-4 kalinya diselengarakan. tidak semua kpid yang menggelar kegiatan seperti ini karena selain menilai juga menjadi forum silaturrahmi antara lembaga penyiaran yang ada.
 
Hal yang sama dijelaskan Ketua kpid Riau Zainul Ikwan dengan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberi selama 6 tahun menjadi pengawal lembaga penyiaran dan tahun ini merupakan Kali ke 4 dilaksakan Kpid award.
 
Diakhir masa jabatanya sebagi ketua Kpid Riau Zainul Ikhwan berharap kepada komisioner untuk meningkatkan kinerja. “Saya berharap kedepan para komisioner mampu meningkatkan kinerja dan kualiats program penyiaran,” tutup Zainul Ikhwan.
 
Berikut ini nominasi sekaligus pemenang KPID Riau Award 2016:
 
Pertama, nominasi program kategori hiburan radio Obrolan Ramadan "Lebaran Datang Pak Bontot Berhutang" dari Pratama FM Kampar
 
Kedua, kategori program budaya Melayu TV: Negeri Indonesia LPP TVRI Riau Kepri
 
Ketiga, kategori berbalas pantun: LPP RRI Bengkalis
 
Keempat, nominasi kategori program talkshow: LPP TVRI Riau Kepri
 
Kelima, program talkshow radio: Mahoni Green Radio Pekanbaru
 
Keenam, kategori berita TV: Detak Melayu RTV
 
Ketujuh, kategori berita radio: Majalah Udara Green Radio
 
Kedelapan, kategori karib Riau: Jendela Kampar Ikan Patin Produksi MNCTV
 
Kesembilan, kategori khusus yaitu TV berjaringan terbaik (kategori ini merupakan kategori yang dirahasiakan oleh KPID): ANTV Pekanbaru
 
Acara tersebut dihadiri oleh seluruh lembaga penyiaran swasta dan berjaringan,
TV dan radio serta tokoh masyrakat yang dimeriahkan artis dari Jakarta, Tika T2 dan penampilan Sanggar Anak Mandiri yang mempunyai keterbatasan khusus, yang nantinya juga akan menampilkan seninya pada Hari Anti Korupsi Internasional (HAKI) di Provinsi Riau. (max/mcr)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri