BKPM Pangkas Target Investasi Pekanbaru, Pemko Optimis Capai Target Renstra

BKPM Pangkas Target Investasi Pekanbaru, Pemko Optimis Capai Target Renstra
Foto : Ilustrasi

PEKANBARU - Kementerian Investasi dan Hilirisasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI menetapkan target investasi di Kota Pekanbaru sebesar Rp3,6 triliun pada tahun 2025. Angka ini turun Rp1,9 triliun dibandingkan target tahun 2024 yang mencapai Rp5,091 triliun.

"Target dari pusat turun menjadi Rp3,6 triliun," ujar Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Pekanbaru, Akmal Khairi, melalui Sekretaris Dinas Norpen Dike, Selasa (18/2/2025).

Menurut Norpen, penurunan target investasi dari BKPM ini disebabkan oleh kebijakan efisiensi anggaran dari Pemerintah Pusat.

Namun, meskipun target investasi dari BKPM menurun, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru tetap menetapkan target investasi yang lebih tinggi dalam Rencana Strategis (Renstra) 2025, yakni Rp5,2 triliun. Angka ini meningkat Rp300 miliar dari target tahun 2024 yang sebesar Rp4,9 triliun.

"Target Renstra kita naik menjadi Rp5,2 triliun, tetapi tetap menyesuaikan dengan target pusat yang mengalami penurunan akibat efisiensi anggaran," tambah Norpen Dike.

Sebagai informasi, pada tahun 2024, realisasi investasi di Kota Pekanbaru mencapai Rp5,702 triliun, atau sekitar 112 persen dari target yang ditetapkan BKPM RI sebesar Rp5,091 triliun. Sementara itu, dari target Pemko Pekanbaru sebesar Rp4,9 triliun, capaian investasi mencapai 116 persen.


Berita Lainnya

Index
Galeri