Sikapi Usulan Sentajo Raya; Dinas ESDM Riau Terjunkan Tim Langsung Ke Desa

Sikapi Usulan Sentajo Raya;  Dinas ESDM Riau Terjunkan Tim Langsung Ke Desa

Kuansing- Menyikapi usulan sejumlah desa di kecamatan Sentajo Raya, beberapa waktu lalu terkait pemasangan KWh, Jaringan Listrik serta Lampu Penerangan Jalan Tenaga Surya.

Dinas ESDM Riau, mulai Kamis 6/2/2025 menurunkan tim ke sejumlah desa di kecamatan Sentajo Raya.

Camat Sentajo Raya, Hevi H Antoni berterimakasih kepada Dinas ESDM Riau yang sudah merespon usulan desa desa di kecamatan nya.

Meski ini baru penjajakan awal, dan  penentuan lokus warga yang akan menerima bantuan, pihak nya sangat mengapresiasi langkah cepat Dinas ESDM Riau, ujar Hevi Kamis petang.

Usulan kita juga sudah di ketahui oleh Pak Bupati, H Suhardiman Amby, terang Hevi.

Saat ini berdasarkan laporan yang di terimanya, Tim ESDM Riau dipimpin 
Darmilus Damrah, ST (Inspektur Ketenagalistrikan Ahli Madya), Heri Setiawan, ST., M.Si (Analis  Energi Baru Terbarukan) dan Denny Kurniawan, ST (Inspektur Ketenagalistrikan Ahli Muda) sudah berada di desa Geringging Baru dan Geringging Jaya. Sebelumnya tim juga sudah menyambangi desa Seberang Teratak Air Hitam, ujar Hevi.

Tim juga sudah lebih dulu menyasar Desa Koto Simandolak Kecamatan Benai, ujar Hevi.

Sementara Denny Kurniawan dari Dinas ESDM Riau, menjelaskan pihaknya di tugaskan Pimpinan Kadis dan Kabid ESDM Riau, bersama beberapa rekan untuk menyikapi usulan yang di sampai kan Camat Sentajo Raya Kabupaten Kuansing beberapa waktu lalu.

Ini baru langkah awal, sembari menunggu program ini berjalan, ucap Denny singkat.


Berita Lainnya

Index
Galeri