Pekanbaru - Seorang pria bernisial CP alias Silaen (27) babak belur dihajar massa setelah gagal mencuri sepeda motor Honda Scoopy di Jalan Karya I, Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Sabtu (31/08/2024) kemarin. Pelaku memanfaatkan kunci motor yang tertinggal untuk membawa kabur motor tersebut.
Kapolsek Bukit Raya Kompol Syafnil mengatakan, aksi pencurian terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. Pelaku bersama temannya yang bernama Roy langsung mengambil motor saat melihatnya terparkir didepan ruko.
"korban yang menyadari kejadian tersebut langsung meminta tolong warga dan mengejar pelaku," terang Kompol Syafnil, Senin (02/08/2024).
Syafnil menjelaskan, saat itu pelaku berusaha membawa kabur sepeda motor Scoopy dengan plat nomor BM2857 SAH milik Rike Sakinah salah seorang mahasiswi yang kuncinya tertinggal di sepeda motor.
“Kunci sepeda motor saat itu masih melekat di kontak. Datang pelaku dengan mudah mengambil,” ungkapnya.
Akibat pencurian tersebut, korban alami kerugian mencapai Rp24 juta. Warga sekitar berupaya mengejar pelaku yang kabur menggunakan sepeda motor.
"Setelah terjadi aksi kejar-kejaran, pelaku berhasil ditangkap dan diamankan oleh warga," terang Kompol Syafnil.
Saat ini pelaku berikut barang bukti berhasil diamankan dan dibawa ke Polsek Bukit Raya untuk diproses lebih lanjut. Dari tangan pelaku, polisi juga turut mengamankan satu kunci leter T.
“Atas perbuatannya pelaku kita jerat denga pasal 363 KUHPidana dengan ancaman hukuman diatas 5 tahun penjara,” tutup Kapolsek.