Siapkan Mahasiswa Unggul, UNIKS Gelar PKKMB Tahun Ajaran 2021 - 2022 Secara Daring

Siapkan Mahasiswa Unggul, UNIKS Gelar PKKMB Tahun Ajaran 2021 - 2022 Secara Daring

Kuansing- Universitas Islam Kuantan Singingi (UNIKS) menyelenggarakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) mulai 15 September sampai 16 September 2021. PKKMB yang digelar secara daring ini diikuti oleh kurang lebih 400 mahasiswa baru.

Rektor UNIKS Dr. H. Nopriadi, S.K.M., M.Kes mengatakan, ada beberapa poin penting diselenggarakannya PKKMB disamping sebagai agenda rutin tahunan. Pertama, katanya, sebagai pengenalan dunia kampus kepada mahasiswa baru agar mahasiswa baru mampu beradaptasi secara akademik-non akademik. Kedua, dengan PKKMB, dapat  membentuk jati diri yang andal, bagi diri sendiri, keluarga, bangsa dan negara, dan yang lebih penting bermanfaat bagi umat. Selain itu, katanya, untuk pengenalan visi dan budaya kampus.," katanya dalam kata sambutannya.

Rektor juga berharap, kegiatan PKKMB UNIKS tahun ajaran 2021-2022 dapat berjalan dengan baik dan sesuai harapan sekalipun terbatasi di masa pandemi saat ini. "Semoga PKKMB UNIKS 2021 berjalan dengan sukses dan selamat datang mahasiswa baru UNIKS, serta selamat mengukir prestasi demi nama baik UNIKS," pungkasnya.

“Dengan kerja keras dan Fighting serta spirit yang tinggi dan dengan semangat kita bisa merubah masa depan yang lebh baik” tutupnya.

Untuk mendukung pelaksanaan PKKMB, UNIKS menghadirkan narasumber, dari dalam dan luar kampus. Antara lain, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kuantan Singingi, Kodim, Polres dan Yayasan. Tujuannya agar para mahasiswa baru ini mampu mengamalkan Pancasila seutuhnya, tak terpapar radikalisme, narkotika dan bijaksana dalam memanfaatkan keterbukaan informasi di era sekarang.

Mayor Inf. Soaduon Nababan, SH, dari Kodim 0302 Inhu, tentang Pemahaman Tentang Pancasila Sebagai Dasar Negara, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika. 

Pemateri berikutnya disampaikan oleh Kasat Binmas Polres Kuansing Akp Efrion, tentang Pencegahan Dan Penanggulangan Intoleransi, Radikalisme, Terorisme, Dan Penyebaran Paham – Paham Yang Bertentangan Dengan Ideologi Negara Di Wilayah Kabupaten.

Materi berikutnya disampaikan oleh Essa Persada Putra, S.Kom dari Badan Narkotika Nasional Kabupaten Kuantan Singingi, tentang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba.

Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi tentang “Sistem Pendidikan Tinggi di Indonesia Era 4.0” yang disampaikan oleh Ketua Yayasan Prof. Dr. H. Zulfan Saam, MS, yang disambung dengan materi tentang “Pengenalan Nilai Budaya, Tata Krama, dan Etika Keilmuan” oleh Prof. Drs. H.  Suwardi MS.


Berita Lainnya

Index
Galeri