KAMPAR - Memasuki hari ke dua Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Pekanbaru Kota, Babinsa Koramil 06/Sh, Kodim 0313/Kpr, Koptu Jhon Hendri membantu pengawasan di Check Point PSBB Kota Pekanbaru karena keberadaanya di Jl. Kubang Raya-Teratak Buluh, Desa Kubang Jaya, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Sabtu (18/4/2020).
Sejak kemarin, personel dari Kodim 0301/Pbr bersama instansi terkait melakukan cek poin untuk mewujudkan keberhasilan PSBB yang diterapkan Pemerintah Kota Pekanbaru, untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19).
Kopda Jhon Hendri menjelaskan, kegiatan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Pekanbaru masih sebatas mengigatkan pengemudi untuk menggunakan masker, dan pembatasan jumlah penumpang kendaraan pribadi maupun umum untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 yang diinstruksikan oleh pemerintah.
"Pada umumnya masyarakat telah memahami imbauan dari pemerintah, dan sudah bisa menerapkan hanya belum semuanya untuk dilaksanakan dan mengerti bahaya Virus Corona," ujarnya. (rilis)