Pemko Pekanbaru Alokasikan Rp6,5 Miliar untuk Perbaiki Jalan Rusak

Pemko Pekanbaru Alokasikan Rp6,5 Miliar untuk Perbaiki Jalan Rusak

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru alokasikan anggaran sebesar Rp6,5 Miliar untuk perbaiki jalan yang rusak. Dana yang bersumber dari APBD tahun 2019 ini digelontorkan untuk proyek overlay atau pelapisan aspal di sejumlah ruas jalan.

"Saat ini untuk proyek overlay baru proses lelang," terang Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution, Selasa (7/5/2019). 

Proyek ini berkemungkinan mulai pengerjaan akhir bulan Mei 2019. Ia menyebut pengerjaan overlay hanya butuh dua minggu pengerjaan. 

Indra menyebut bahwa jalan yang ada pengerjaan overlay adalah jalan yang kerusakannya capai 40 persen maka dari itu upaya tambal sulam tidak mungkin diberlakukan di jalan tersebut. 

"Mudahnya jalan rusak dan berlubang karena kondisi drainase yang tidak baik. Setiap hujan turun selalu saja ada genangan air sehingga daya tahan jalan tidak berlangsung lama," papar Indra lagi. 

Untuk itu, Selaku Kepala Dinas PUPR dirinya menghimbau kepada masyarakat menjaga kebersihan lingkungan terutama drainase. Sehingga tidak ada lagi terjadi genangan air yang menjadi musuh utama jalan (aspal).


Berita Lainnya

Index
Galeri