Ribuan Siswa akan Turun ikut meriahkan Penutupan TMMD Ke 102 Wilayah Kodim 0303 Bengkalis

Ribuan Siswa akan Turun ikut meriahkan Penutupan TMMD Ke 102 Wilayah Kodim 0303 Bengkalis
Plt Kadisdik Kabupaten Bengkalis Edi Sakura,M.Pd.

MANDAU - Dipersiapkan sebanyak 3000 orang siswa mulai dari tingkat SD dan SMP se Kecamatan Mandau direncanakan akan turun ke jalan pada (8/8/18) mendatang untuk memeriahkan acara puncak penutupan Tentara Manunggal Membangun Desa ( TMMD) ke 102 Kodim 0303 Bengkalia yang akan dilaksanakan di Stadion Mini Pokok Jengkol.

Hal itu disampaikan Plt Kadis Pendidikan Kabupaten Bengkalis Esi Sakura, MPd menjawab pertanyaan dari sejumlah wartawan (2/8/18) di Duri.Menurutnya bahwa itu sesuai dengan hasil rapat awal yang sudah dilaksanakan belum lama ini.

Dikatakannya bahwa seluruh siswa akan berdiri di tepi jalan mulai dari Gate 2 Chevron ( Samping Polsek Mandau) hingga sampai ke Gedung LAMR Mandau.

“Setiap anak akan dilengkapi dengan bendera merah purih mini untuk menyambut tamu kehormatan Kabupaten Bengkalis yaitu KASAD TNI Jenderal Mulyono yang akan hadir dalam acara penutupan TMMD 102 Kodim 0303 Bengkalis,” kata Edi.

Namun kata Edi bahwa pada (8/8/18) nantinya sekolah tidak diliburkan, Kegiatan sekolah tetap jalan seperti biasa.

“Hanya saja seluruh kepala sekolah dan sebahagian guru wajib hadir,” imbuhnya.

Dan selain itu pihak Dinas Pendidikan Bengkalis juga akan menampilkan tarian daerah serta marching band.

“Kita harapkan pelaksanaan penutupan TMMD 102 Kodim 0303 Bengkalis nantinya dapat berjalan lancar dan sukses,” harapnya.*1


Berita Lainnya

Index
Galeri