Pilkada Serentak 2017

Yusril dan Ahok 'Duel' di Jakarta?

Yusril dan Ahok 'Duel' di Jakarta?
Ahok-Yusril

JAKARTA - Yusril Ihza Mahendra dinilai merupakan lawan seimbang Ahok jika bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2017 provinsi DKI Jakarta.

Demikian dikatakan Politisi Partai Golkar Tantowi Yahya seperti dilansir kompas.com. Tantowi menilai, Yusril memiliki peluang besar untuk menang karena memiliki pengetahuan dan pengalaman yang cukup baik di bidang birokrasi dan politik.

"Bagus lah kalau Prof Yusril jadi maju. Dia bisa jadi lawan seimbang bagi Ahok," kata Tantowi, Jumat (5/2/2016).

Tantowi yang semula berniat maju di Pilgub DKI ini mengatakan, saat ini yang penting untuk dilakukan oleh Yusril adalah mencari dukungan dari parpol-parpol yang akan mengusungnya. Sebab, Partai Bulan Bintang yang dipimpin Yusril tidak mempunyai kursi di DPRD DKI. Partai Golkar, menurut dia, bukan tidak mungkin akan mengusung pakar hukum tata negara tersebut.

Namun, partai berlambang pohon beringin itu akan terlebih dahulu mencari calon dari internal partainya. "Untuk DKI sudah ada beberapa nama yang digadang-gadang seperti Idrus Marham, Azis Syamsuddin dan mungkin beberapa nama lagi yang akan muncul," ucapnya.

Berdasarkan pemberitaan Tribunnews.com, Yusril memastikan bersedia maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta serta menantang Basuki. 

"Saya katakan ke teman-teman, kalau saya didukung maju, saya mau head to head (dengan Basuki), sehingga rakyat bisa fokus menentukan pilihan tanpa terpecah. Persis seperti Pilpres yang lalu, antara Pak Jokowi versus Pak Prabowo," kata Yusril.**
 


Berita Lainnya

Index
Galeri