Polres Rohul Berikan Rasa Aman Nyaman pada Masyarakat hingga Rumah Ibadah

Polres Rohul Berikan Rasa Aman Nyaman pada Masyarakat hingga Rumah Ibadah

PASIRPANGARAIAN - Kepolisian Rokan Hulu Daerah Riau terus melaksanakan tugas dalam memberikan rasa aman, nyaman masyarakat di wilayah hukumnya, tidak hanya pasca teror teroris yang terjadi belum lama ini, namun khatibmas itu yang diutamakan dan masyarakat tenang dalam beraktifitas apalagi saat ini sudah bulan suci ramadhan.

Terpantau di beberapa tempat, selain pengamanan rutin di gereja-gereja saat pelaksanaan ibadah, personel di jajaran Polres Rohul juga dikerahkan menjaga keamanan di Masjid Agung Islamic Centre Rohul dan serta sejumlah masjid saat pelaksanaan Salat Tarawih selama bulan suci Ramadhan.

Sebelumnya Kapolres Rohul AKBP M.Hasyim Risahondua S.Ik, M.Si, untuk pengamanan Shalat Tarawih di masjid sudah dilakukan jajaran Polres Rohul sejak lama.

Lanjutnya Personil Polres Rohul melaksanakan PAM Sholat Taraweh di Masjid Agung Islamic Center, dimana giat Pam tersebut dilaksanakan setiap malam nya selama bulan suci Ramadhan demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif dan mencegah terjadinya tindak pidana seperti Curanmor.

Selain masjid islamic centee giat pam tarawih juga dilaksanakan di semua masjid  yg dianggap rawan terjadinya tindak pidana di wilayah Kabupaten Rohul. 

"Untuk giat Pam Sholat Tarawih melibatkann semua fungsi kepolisian yaitu fungsi Sabhara, lantas, Reskrim dan Intel bersama pemuda dan ormas setempat," kata Kapolres Rohul.

"Kegiatan ini rutin, Polres Rohul selalu mengamankan kegiatan-kegiatan ibadah maupun di Islamic Center sebagai tempat wisata religi,serta di gereja -gereja pada hari minggu saat umat kristen melaksanakan ibadah. Porles Rohun dan seluruh jajaran akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan rasa nyaman kepada masyarakat," tambahnya lagi. 


Berita Lainnya

Index
Galeri