Duet Ronaldo-Neymar Menurut Zidane: Selalu Ada Chemistry di Antara yang Terbaik

Duet Ronaldo-Neymar Menurut Zidane: Selalu Ada Chemistry di Antara yang Terbaik

MADRID - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane angkat suara mengomentari spekulasi saga transfer Neymar ke dalam skuatnya akhir musim ini.

Pelatih asal Prancis itu memberikan sinyalemen tidak memersoalkan jika bintang Paris Saint-Germain ini bergabung dengan skuatnya untuk proyek musim depan.

Bahkan, Zidane menilai, kehadiran Neymar di Santiago Bernabeu tidak akan memengaruhi iklim yang ada saat ini, termasuk keberadaan Cristiano Ronaldo.

Menurut, kedua pemain bintang tersebut bahkan bisa bekerjasama di lapangan jika memang saga transfer itu benar-benar terwujud.

“Ronaldo dan Neymar? Selalu ada chemistry di antara yang terbaik,” kata Zidane seperti dikutip dari Diario AS.

Namun begitu, Zidane tidak ingin membahas lebih jauh soal rumor dan spekulasi tersebut, terlebih ia dan timnya harus fokus menghadapi final Liga Champions menghadapi Liverpool akhir bulan ini.

“Saya sedang memikirkan tentang apa yang tersisa (Liga Champions). Maafkan saya, saya menjawab dengan tidak ada hubungannya dengan pertanyaan itu, tapi begitulah,” katanya.

“Tahun depan, setelah final, saya akan berbicara dengan klub, kita akan melihat apa yang bisa kita lakukan, akan ada perubahan. Yang terbaik (Ronaldo dan Neymar) selalu bisa bermain bersama,” ujarnya.

Namunm Zidane mengaku tidak tahu terkait progres atas spekulasi tersebut, termasuk adanya negosiasi kedua belah pihak.

“Saya tidak tahu jika mereka berbicara dengan Neymar. Saya tidak berpikir demikian karena kita semua fokus pada apa yang tersisa. Saya tidak meminta Neymar karena saya tidak terlibat dalam hal-hal ini. Saya hanya memikirkan tentang akhir musim,” ungkapnya.


Berita Lainnya

Index
Galeri