Jelang MTQ, Camat Bathin Solapan segera tertibkan tempat hiburan malam

Jelang MTQ, Camat Bathin Solapan segera tertibkan tempat hiburan malam
Camat Bathin Solapan H. Amiruddin, SH.

BATHIN SOLAPAN – Kecamatan Bathin Solapan pada Tanggal 28 April 2018 yang akan datang menggelar Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) untuk pertama kalinya namun tempat hiburan malam seperti Warung remang-remang kian marak di Kecamatan baru ini yang selama sekali belum pernah ditindak sejak dimekarkan dari Kecamatan Mandau.

 

Dengan demikian Camat Bathin Solapan H. Amiruddin,SH menjelang dimulainya MTQ Tingkat Kecamatan Bathin Solapan yang pertama dimulai akan segera memberikan surat somasi terlebih dahulu kepada pemilik tempat hiburan malam jika tidak diindahkan pihaknya akan menurunkan tim untuk melakukan penertiban dalam waktu dekat .

 

“Kita menyadari bahwa tempat hiburan malam seperti Warung remang-remang (Warem) kian marak di Kecamatan Bathin Solapan ini, tadi kita sudah koordinasikan dengan Kasi Trantib agar segera memberikan surat somasi kepada pemilik Warem dan apabila somasi yang kita berikan tersebut tidak diindahkan kita akan menurunkan tim untuk melakukan penertiban,” kata Camat Bathin Solapan H. Amiruddin,SH.

 

H. Amiruddin menambahkan, Namun bukan hanya MTQ dasarnya tetapi dasarnya itu keselamatan umat untuk kepentingan masyarakat yang sifatnya Penyakit Masyarakat (Pekat) kita wajib menertibkan kalau kita tumpas belum tau karena ini dari zaman Dzaliliyah memang sudah ada.

 

Dijelaskan H. Amiruddin, Tetapi walupun seperti itu kita tetap melakukan penertiban terhadap tempat hiburan malam Warem ini karena sudah semakin marak di Kecamatan Bathin Solapan ini dan sudah merusak masyarakat terutama kepada anak-anak yang masih pelajar karena wanita-wanita malam yang di Warem tersebut terlihat begitu bebas dengan pakaian yang tidak wajar duduk didepan warem tersebut.

 

“Kami pihak Pemerintah Kecamatan (Pemcam) berharap dukungan dari seluruh elemen termasuk Pemerintah Desa (Pemdes) dan juga Masyarakat yang ada di Kecamatan ini agar mendukung penuh serta mensukseskan MTQ perdana yang akan kita gelar dalam waktu dekat ini,” tuturnya.

 

Dari pantauan dilapangan tempat hiburan malam hampir setiap sudut di Kecamatan Bathin Solapan dengan lampu kelap-kelip beserta dentuman musik yang begitu keras terdengar hingga kejalan lintas dan ada yang berkedok Kedai Kopi yang banyak terdapat di Kecamatan baru ini.*1


Berita Lainnya

Index
Galeri