Camat Ujungbatu Buka Musrenbang Tingkat Kecamatan

Camat Ujungbatu Buka Musrenbang Tingkat Kecamatan

PASIRPANGARAIAN - Camat Ujungbatu, Fisman Hendri SHut secara resmi membuka Musrenbang (Musyawarah Rencana Pembangunan) Tingkat Kecamatan Ujungbatu,di aula intan podi Kantor Camat Ujungbatu, Kabupaten Rohul.

Pada Kesempatan Itu, Camat Ujungbatu Fisman Hendri SHut, mengatakan dalam sambutannya, Musrenbang Kecamatan Ujungbatu untuk pembangunan Tahun 2019. Pembangunan di Kecamatan Ujungbatu agar dapat mengutamakan pembangunan di Kelurahan Ujungbatu, sebab untuk Kelurahan tidak ada anggaran pembangunan dari Pemerintah, tidak seperti pedesaan.

"Kalau untuk pembangunan di Desa anggarannya ada seperti, ADD dan DD. Juga camat mengajukan pembangunan jalan jalur dua, mulai dari simpang si abu sampai jembatan panjang sungai rokan. Kemudian jalur dua mulai dari simpang ngaso sampai perbatasan Kecamatan Pagaran Tapah Darussalam," sebutnya.

Hardi Candra Wakil Ketua DPRD Kabupaten Rohul dalam sambutannya mengatakan, tugas DPRD hanya mengkawal anggaran untuk pembangunan, karena mempunyai keterbatasan anggaran. Pembangunan di ujungbatu setiap tahunnya selalu diajukan dan diperjuangkan oleh anggota DPRD Kabupaten Rohul yang tinggal di Ujungbatu. "Namun karena keterbatasan anggaran, mana yang sangat diprioritaskan itulah yang terlaksana," sebutnya.

Mawardi Azhar ST Kabid Perencanaan Pembangunan dari Dinas Bapedda Rohul saat dikonfirmasi setelah selesai acara mengatakan, Seperti pengajuan pembangunan jalan jalur dua, itu wewenang propinsi, bukan wewenang Kabupaten karena jalan itu sudah ditetapkan oleh Gubernur Riau.

Namun pengajuan itu kita tampung dan akan disampaikan pada pihak Provinsi, dan juga melihat pengembangan jalan. Seperti jembatan sebanyak 3 titik di jalin ujungbatu sangat sempit.

Pengajuan dari masyarakat Ujungbatu untuk pembangunan Tahun 2019, masalah pembangunan Draenase, dan pembangunan jalan lingkunagan. Juga pembangunan turap, jembatan dan pembangunan jalan. "Untuk Musrenbang ini masih ada dua tahapan lagi, yang jelas pengusulan pembangunan ditampung semuanya, dan dibawa ke pusat Kabupaten," sebut Mawardi.

Dalam acara tersebut hadir Perwakilan dari Dinas Bapedda, Kesbang pol, DPKD, Tanaman Pangan, Pendidikan, PUPR, Perhubungan, Kominfo, Ketahanan pangan, Perpustakaan dan arsip, Koperasi, DLH, Pertanian, dari Kabupaten Rokan Hulu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Rohul, Hardi Candra, dan anggota DPRD Kabupaten Rohul, yaitu H Moh Hilip, Adam Safa'at, Nono Patria Pratama, Masril, dan Gusri.

Selain itu, hadir juga seluruh Kepala Desa, dan Ketua BPD se Kecamatan Ujungbatu, UPTD Balai penyuluhan, Kepala Kelurahan, Petugas Kesehatan dari Puskesmas Ujungbatu, Ninik mamak, alim Ulama, Cerdik Pandai, Tokoh Masyarakat Kecamatan Ujungbatu.

Dorles Simbolon


Berita Lainnya

Index
Galeri