Hiburan Rakyat dan Budaya Rakyat akan Menghadirkan Artis Top dari Berbagai Daerah di Duri

Hiburan Rakyat dan Budaya Rakyat akan Menghadirkan Artis Top dari Berbagai Daerah di Duri

MANDAU - Ternyata dalam pergelaran Hiburan Rakyat dan Budaya Rakyat di Kota Duri Kecamatan Mandau Pemerintah Kabupaten Bengkalis juga akan menampilkan beberapa artis top penyanyi daerah dari Melayu, Minang, Jawa dan Batak untuk menghibur Masyarakat dipenghujung akhir Tahun 2017 ini.

Segala kesiapan untuk Acara Hiburan Rakyat dan Budaya Rakyat yang digelar pada Tanggal 29 Desember 2017 bertempat di Lapangan Koramil Simpang Pokok jengkol Duri sudah disiapkan secara matang. Persiapan itu dari Panggung ringging, Sound Sistem, Lighting dan keperluan lainnya untuk mensukseskan acara ini.

Ketua Panitia Pelaksana Hiburan Rakyat dan Budaya Rakyat Frengki Napitupulu Mengatakan Memang benar Pemerintah Kabupaten Bengkalis pada Acara Hiburan Rakyat dan Budaya Rakyat di Kota Duri Kecamatan Mandau akan mendatangkan Artis Top dari berbagai daerah seperti Melayu, Minang, Jawa dan Batak. Artis-artis Top dari berbagai Daerah ini sengaja didatangkan oleh Pemerintah Kabupaten Bengkalis khusus untuk menghibur masyarakat di penghujung akhir Tahun 2017 ini,” kata Ketua Panitia Pelaksana Hiburan Rakyat dan Budaya Rakyat Frengki Napitupulu Senin (25/12).

“Artis Top daerah yang akan menghibur Masyarakat di Penghujung akhir Tahun 2017 ini adalah Rayola Artis Top dari Daerah Tanah Minang, Lina Pesek beserta kawan-kawan artis Top dari Tanah Daerah Melayu, Edi Sukarna beserta Tatik artis Top dari Tanah Daerah jawa dan  Trio Karisma artis Top dari Daerah Tanah Batak. Mudah-mudahan dengan penampilan artis Top dari berbagai Daerah ini bisa membuat masyarakat terhibur,” jelasnya.

Frengki Napitupulu menambahkan Kita juga sudah menyiapkan segala sesuatunya untuk keperluan Acara ini seperti Panggung ringging, Sound Sistem, Lighting dan keperluan lainnya untuk mensukseskan Acara ini dan untuk memeriahkan acara di Penghujung akhir Tahun 2017 murni untuk menghibur masyarakat Kabupaten Bengkalis khususnya nya yang ada di Kecamatan Mandau dan Sekitarnya,” tambahnya.

“Buat Masyarakat yang ada di Kabupaten Bengkalis dan terkhususnya Kecamatan Mandau sekitarnya mari kita ramaikan Acara ini karena di Acara ini juga ada penampilan jenis Alat Musik beserta Tarian Tradisional dari berbagai Daerah yang ada di Kabupaten Bengkalis, Mari kita perkuat untuk menjaga keutuhan Bhineka Tunggal Ika jangan kita mau terpecah belah oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab,” pungkasnya. (Leo)


Berita Lainnya

Index
Galeri