Masyarakat Sudirman geram Listrik padam selama dua hari berturut-turut

Masyarakat Sudirman geram Listrik padam selama dua hari berturut-turut
MANDAU - Masyarakat yang ada di Jl. Sudirman geram sudah dua hari berturut-turut listrik padam dilingkungan mereka dan tidak memikirkan untung beserta rugi masyarakat yang mempunyai usaha Pop Ice atau Capuccino Cincau dirumahnya.
 
Salah satu masyarakat yang tinggal di Jl. Sudirman bernama Hermaliza mengatakan Kita tidak tau apa maksud pihak PLN Rayon Duri dua hari berturut-turut ini memadamkan listrik di Jl. Sudirman ini apa pihak PLN tidak memikirkan untung atau ruginya masyarakat jika listrik padam jangan memikirkan untung sendiri aja,"kata Hermaliza Minggu (12/11/17).
 
Hermaliza menjelaskan Kita dirumah mempunyai usaha jenis Capuccino Cincau atau Pop Ice karena Listrik padam selama dua hari ini membuat usaha kita tidak berjalan lancar apa perlu masyarakat yang ada di Kecamatan Mandau ini demo ke PLN Rayon Duri kalau membayar lambat jaringan listrik dirumah kita diputuskan kalau pihak PLN Rayon Duri yang salah gimana,"jelasnya.
 
"Kita berharap pihak PLN Rayon Duri jangan memikirkan untung sendiri aja pikirkan juga kerugian masyarakat kalau seperti ini kita minta Manager PLN Rayon Duri mundur dari jabatannya,"tuturnya.
 
Sementara itu Manager PLN Rayon Duri Ari Hikmawan ketika diminta kejelasan tentang padamnya listrik hari ini belum menjawab.*


Berita Lainnya

Index
Galeri