Lantik 70 Anggota PPK, Ketua KPU Inhu: Ini Amanah, Jika Melenceng Risiko Tanggung Sendiri

Lantik 70 Anggota PPK, Ketua KPU Inhu: Ini Amanah, Jika Melenceng Risiko Tanggung Sendiri
Ketua KPU Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, M Amin MM secara resmi melantik 70 anggota PPK se-Kabupate

RENGAT - Ketua KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, M Amin MM secara resmi melantik 70 anggota PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) se-Kabupaten Inhu.

Pelantikan dipusatkan di Gedung Dang Purnama Rengat, Kamis (9/11/2017). 70 PPK tersebut nantinya akan ditempatkan di 14 kecamatan di Inhu untuk prosesi Pilgub Riau (Pemilihan Gubernur Riau) 2018 mendatang.

Usai memberikan ucapan selamat, Ketua KPU Inhu, M Amin dalam arahannya menyebutkan, PPK yang dinyatakan lolos atau terpilih dan dilantik pada hari ini, merupakan orang-orang terbaik dan berintegritas, berdasarkan hasil tes yang dilakukan KPU.

"Dengan demikian, setelah pelantikan dan pengambilan sumpah ini, PPK hendaknya dapat menjalankan amanah ini dengan baik, dan bekerja secara maksimal, jujur dan bertanggung jawab," ujarnya.

Janji sumpah yang telah diikrarkan tadi, bukan hanya sebatas janji, melainkan tanggung jawab kepada yang kuasa dan diri sendiri.

"Maka dari itu saya tekankan, jaga dan taati sumpah janji tersebut. Jika melanggar dan berbenturan dengan hukum, resiko silhkan tanggung sendiri," tegas Amin.

Selain itu, dalam tahapan pelaksanaan tugas, diharapkan anggota PPK dapat menjalin komunikasi dan berkoordinasi dengan Panwascam di kecamatan. Sehingga, perhelatan Pilgub Riau nantinya bisa berjalan sukses tanpa ada konflik yang berarti.

"Sekali lagi saya tekankan, ini adalah awal dari kerja PPK. Jalankanlah tugas-tugas ini dengan baik, dan saya minta lakukan koordinasi yang baik pula dengan Panwascam setempat, agar pesta demokrasi pada Pilgub riau 2018 ini dapat berjalan sesuai yang kita harapkan bersama," pungkas Amin menerangkan.

Hadir pada acara pelantikan tersebut, Asisten I Pemkab Inhu, komisioner KPU Riau, Kapolres Inhu, Kaban Kesbang, Kadis yang Kadishub, Kabag Tapem dan camat se Inhu.

Sumber: Goriau.com


Berita Lainnya

Index
Galeri