PEKANBARU - Mengunjungi provinsi Riau, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo meminta masyarakat ikut serta mengawasi kelompok radikal. Kata, Mendagri mengawasi keberadaan kelompok radikal di negeri ini, tidak hanya bisa mengandalkan pihak keamanan TNI dan Polri.
"Untuk pemerintah, keberadaan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) juga diharapkan bisa difungsikan dalam menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya dalam meminimalisir keberadaan faham radikalisme," tegas Mendagri, Jumat (22/1/2016).
Dia mengatakan, Satpol PP bisa meningkatkan koordinasi dengan pihak keamanan seperti TNI dan Polri dalam mencegah terjadinya tindakan anarkis dari kelompok radikal, yang jika itu terjadi akan sangat merugikan masyarakat banyak.
Menteri Tjahjo menyebut, TNI dan Polri dalam menjaga kemanan dan ketertiban wilayah juga memiliki keterbatasan, karena mereka juga membutuhkan waktu untuk beristrirahat dan sebagainya, sehingga disinilah peran semua pihak diharapkan bisa terjalin dengan baik dalam memerangi keberadaan paham radikal ini.
"Ketika aparat keamanan tidak berada ditempat, maka ketika masyarakat melihat suatu kegiatan yang dilakukan oleh kelompok tertentu, yang dinilai akan merusak, maka jangan takut dan ragu untuk melaporkan kepada aparat keamanan terdekat, hal-hal seperti ini juga merupakan bagian dari kita dalam menjaga kemanan dan ketertiban di negeri kita ini," ajaknya.
Dengan terjalinnya koordinasi dan kerjasama yang baik dari seluruh pihak, maka Mendagri yakin, keberadaan kelompok-kelompok radikal ini akan tidak mampu beraktifitas, sehingga mereka akan hilang dengan sendirinya.
"Mari perlahan-lahan kita wujudkan hal itu, kembali kita tingkatkan rasa kepedulian kita terhadap sesama, peduli lingkungan sosial, karena jika kita kompak, maka mereka yang berpaham radikal itu akan bisa disingkirkan dengan mudah," pungkasnya. (das/mcr)
- Regional
- Kampar
Kunjungi Riau, Ini Kata Mendagri Tjahjo Kumolo
Tim Redaksi
Jumat, 22 Januari 2016 - 16:25:56 WIB

Mendagri Tjahjo Kumolo
Tulis Komentar
IndexPilihan Redaksi
IndexTergiur Upah 20 Juta, Residivis Narkoba di Pekanbaru Kembali Ditangkap
Jelang Lebaran, Pemko Pekanbaru Gelar Pasar Murah di 15 Kecamatan
Polresta Pekanbaru Sidak Minyak Goreng, Pastikan Tak Ada Penyimpangan
Gratis! Pelajar Pekanbaru Bisa Naik Bus TMP Tanpa Bayar Mulai Hari Ini
Pekanbaru Genjot Ketahanan Pangan, Lahan Jagung Pipil Disiapkan di Tenayan Raya
Berita Lainnya
Index Regional
Kapolda Riau Gelar Gelar Buka Puasa Bersama TNI-Polri dan Forkopimda, Pererat Sinergitas
Rabu, 12 Maret 2025 - 21:27:02 Wib Regional
Jalan Lintas Timur Pelalawan Terendam Banjir, Kendaraan Kecil Dilarang Melintas
Rabu, 12 Maret 2025 - 20:51:35 Wib Regional
Banjir di Pekanbaru Mulai Surut, Pengungsi Kembali ke Rumah
Rabu, 12 Maret 2025 - 20:06:39 Wib Regional
Tergiur Upah 20 Juta, Residivis Narkoba di Pekanbaru Kembali Ditangkap
Rabu, 12 Maret 2025 - 19:36:48 Wib Regional