Sinyal Tinggalkan Chelsea Makin Kuat, Conte: Italia Adalah Tanah Airku. Aku akan Kembali

Sinyal Tinggalkan Chelsea Makin Kuat, Conte: Italia Adalah Tanah Airku. Aku akan Kembali
Manajer Chelsea Antonio Conte. (foto: skysport)

LONDON - Manajer Chelsea Antonio Conte kembali memberikan sinyal kuat kepada klubnya jika dia tak ingin berlama-lama di Stamford Bridge.

Dilansir Metro, Conte mengaku semakin rindu kampung halaman di Italia sehingga mempertimbangkan masa depan karirnya di Chelsea.

“Italia adalah tanah airku. Aku akan kembali. Saya tidak tahu kapan tapi itulah tujuannya,” kata Conte saat diwawancara sebuah radio di Italia beberapa waktu lalu.

Conte pun memberikan sinyal jika musim ini akan menjadi musim terakhirnya bersama The Blues. Pasalnya, ia sejauh ini menolak perpanjangan kontraknya yang akan habis hingga 2019.

Menurut sebuah laporan yang diungkap The Sunday Express, salahsatu faktor yang membuat sang manajer tidak betah di London barat itu adalah minimnya dukungan dari dewan klub terhadap kebijakannya selama ini.

Pelatih berusia 48 tahun itu pun semakin tak kerasan dan frustrasi dengan sejumlah masalah di klubnya saat ini, termasuk diabaikannya keinginan dia untuk mendapatkan sejumlah pemain oleh pihak klub musim panas ini.

Keinginan Conte ini bisa juga ada kaitannya dengan pernyataan AC Milan dan Inter Milan yang telah membuka peluang untuk menggunakan jasanya musim depan.

Conte yang pernah membesut Juventus itu tentu tidak akan kesulitan membesut salahsatu raksasa San Siro itu untuk berkompetisi di ajang Serie A.

Sumber: Pojoksatu.id


Berita Lainnya

Index
Galeri