RENGAT - Bahan peledak PT Riau Bara Harum hilang dicuri. Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo SIK mminta kepada masyaralat Indragiri Hulu untuk tetap tenang dan tidak panik serta tidak menimbulkan spekulasi terhadap telah dicurinya bahan peledak itu.
"Ini hanya pencurian biasa dan kami sedang menyelidiki motif pencurian tersebut," tegas Kapolres seperti dilansir mediacenter.riau.go.id, Selasa (12/1/2016).
Sebagaimana diketahui, sebelumnya terjadi pembongkaran gudang bahan peledak milik PT Riau Bara Harum yang dilakukan oleh orang tak dikenal dan hal ini tersebut menimbulkan isu-isu yang mengkuatirkan di tengah masyarakat.
Dikatakannya, masyarakat jangan terpengaruh jika memang ada isu-isu yang tidak benar terkait bahan peledak di Kabupaten Indragiri Hulu, karena hal ini tentunya bisa menimbulkan kepanikan masyarakat apalagi sampai dikaitkan dengan tindak pidana berbahaya secara nasional.
Sejauh ini menurut Kapolres, tidak ada informasi tentang tindak kejahatan yang luar biasa di Indragiri Hulu. Namun pihak Polres tetap akan berusaha untuk menjaga stabilitas keamanan di kabupaten Indragiri Hulu dan masyarakat juga diminta untuk memberikan informasi jika memang mengetahui adanya kejahatan yang akan terjadi, karena polisi juga tidak bisa bekerja sendiri.
"Jika ada pihak-pihak yang menyebarkan isu yang mengakibatkan ketidaktenangan masyarakat, segera laporkan kepada Polisi, agar informasi tersebut bisa ditindak lanjuti dan diketahui kebenarannya. Saya dan jajaran akan secepatnya mengungkap motif pencurian Handak ini," tambahnya. (das/mcr)
- Nasional
- Hukrim
Bahan Peledak PT Riau Bara Harum Dicuri, Ini Kata Kapolres Inhu
Tim Redaksi
Selasa, 12 Januari 2016 - 09:29:01 WIB

ilustrasi/net
Tulis Komentar
IndexPilihan Redaksi
IndexTergiur Upah 20 Juta, Residivis Narkoba di Pekanbaru Kembali Ditangkap
Jelang Lebaran, Pemko Pekanbaru Gelar Pasar Murah di 15 Kecamatan
Polresta Pekanbaru Sidak Minyak Goreng, Pastikan Tak Ada Penyimpangan
Gratis! Pelajar Pekanbaru Bisa Naik Bus TMP Tanpa Bayar Mulai Hari Ini
Pekanbaru Genjot Ketahanan Pangan, Lahan Jagung Pipil Disiapkan di Tenayan Raya
Berita Lainnya
Index Nasional
Kabar Gembira untuk Ojol dan Kurir Online: Presiden Imbau Perusahaan Beri Bonus Hari Raya
Selasa, 11 Maret 2025 - 01:07:28 Wib Nasional
Sekolah Rakyat Siap Dibuka 2025-2026, Prioritaskan Siswa dari Keluarga Rentan
Selasa, 11 Maret 2025 - 01:02:28 Wib Nasional
Mentan Sidak Pasar, Temukan Minyakita di Atas HET dan Volume Berkurang
Senin, 10 Maret 2025 - 04:50:37 Wib Nasional
Kemenag Buka Bantuan Pembangunan Masjid/Musala Ramah Lingkungan 2025, Ini Syaratnya
Sabtu, 08 Maret 2025 - 15:20:21 Wib Nasional