JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan preopening dibuka menguat 4,799 poin (0,11%) ke level 4.527,811. Indeks LQ45 juga naik 1,265 poin (0,09%) ke level 778,799.
Pada perdagangan pembukaan awal pekan usai libur panjang, IHSG naik 7,349 poin (0,16%) ke level 4530,003.
Hingga pukul 09.10 waktu JATS, indeks bergerak 5,863 poin (0,13%) ke level 4.529,012. Sementara LQ45 bergerak naik 0,789 poin (0,10%) ke level 778,894.
Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) dibuka di posisi Rp 13.593 atau menguat dibandingkan pada posisi Rabu (22/12/2015) di level Rp 13.640.
Pekan lalu, mengakhiri perdagangan terakhir sebelum Hari Raya Natal, Rabu (22/12/2015), IHSG ditutup naik tipis 5,086 poin (0,11%) ke level 4.522,654. Sementara Indeks LQ45 ditutup menguat tipis 1,048 poin (0,13%) ke level 778,105.
Berikut kondisi bursa regional pagi ini:
Indeks Nikkei 225 naik 30,78 poin (0,15%) ke 18.797,29
Indeks Hang Seng turun 65,89 poin (0,30%) ke 22.072,24
Indeks Komposit Shanghai naik 3,08 poin (0,08%) ke 3.630,99
(detikcom)