Pengesahan APBD 2017 Terlambat, Said: Kita Harus Kerja Keras

Pengesahan APBD 2017 Terlambat, Said: Kita Harus Kerja Keras
Sekda Inhil, Said Syarifuddin.
TEMBILAHAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) akan bekerja keras agar program pembangunan di tahun anggaran 2017 bisa berjalan dengan baik.
 
Hal itu diungkapkam Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Inhil, Said Syarifuddin, kemarin. Hal itu disebabkan karena keterlambatan pengesahan APBD Inhil 2017.
 
"Ya mudah-mudahan secepatnya ketuk palu. Tadi sudah saya kumpulkan SKPD, sudah diarahkan agar bagaimana keterlambatan ini tidak menjadi halangan," katanya.
 
Untuk itu, dijelaskan Sekda, Maret ini sudah mulai dilaksanakan lelang. Pokja Unit Layanan Pengadaan (ULP) sudah dibentuk dan sudah ditandatangani oleh Bupati Inhil.
 
Untuk lelang akan dimulai dengan pelelangan pekerjaan perencanaan dan pengawasan baru kemudian dilelang pekerjaan fisik lainnya.
 
"Dengan keterlambatan 2 bulan ini kita harus betul-betul kerja keras, tak bisa berlengah-lengah. Keterlambatan ini harus dikejar agar tidak jadi hambatan dan progran pembangunan bisa berjalan dengan baik," imbuhnya. (Hadi)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri