Tingkatkan SDM, Pemkab Rohil Tetap Prioritaskan Program Pendidikan

Tingkatkan SDM, Pemkab Rohil Tetap Prioritaskan Program Pendidikan
Peringatan HUT PGRI ke-71 dan Hari Guru Nasional tahun 2016 di Taman Budaya Batu Enam, Bagansiapiapi
BAGANSIAPIAPI - Pemerintah daerah Kabupaten Rohil masih memprioritaskan bidang pendidikan dalam rangka meningkatkan sumber daya manusia (SDM) yang handal. Keberhasilan bidang pendidikan tidak terlepas dari peran guru kinerja guru secara profesional.
 
Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Rokan Hilir, Jamiludin, ketika memimpin upacara peringatan HUT PGRI ke-71 dan Hari Guru Nasional tahun 2016 di Taman Budaya Batu Enam, Bagansiapiapi, Jumat (25/11/2016).
 
Dikatakan, peringatan PGRI dan HGN kali ini hendaknya dapat dijadikan momentum bagi tenaga pendidik dalam meningkatkan profesionalisme bekerja, yakni dengan memberikan teladan yang baik bagi peserta didik itu sendiri, maupun masyarakat luas.
 
"Saya mengharapkan kalangan pendidik khususnya di Rokan Hilir bisa bekerja profesionalartian. Artinya, guru benar-benar mendidik sebagai seorang guru. Namun bila ada kendala segera beritahukan dan kami siap membantu," kata Jamiludin.
 
Menurutnya, perhatian Pemkab Rohil selama ini terhadap dunia pendidikan tetap menjadi program skala prioritas dalam rangka meningkatkan sumber dana manusia yang handal.
"Kalau dulu orang mengatakan bahwa guru itu pahlawan tanpa jasa, tapi sekarang tidak lagi guru yang berprestasi diberikan sertifikasi. Ini salah satu bentuk kepedulian Pemkab Rohil terhadap guru," tuturnya.
 
Terkait peralihan kewenangan pengelolaan Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) per 1 Januari 2017 akan menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi, Jamiludin menegaskan bahwa persoalan itu tidak perlu khawatirkan, karena tidak berpengaruh pada dunia pendidikan.
 
"Mungkin pemerintah pusat beranggapan dengan adanya kebijakan tersebut untuk meringankan beban pemerintah daerah, makanya kewenangan SMA dan SMK dialihkan ke pemerintah provinsi," jelas dia.
 
Sementara itu, terkait masalah gaji guru, ia mengatakan sudah diselesaikan secara administrasi dan diharapkan pada Desember 2016 dapat diselesaikan. (max/mcr)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri