PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru memilih menangguhkan pembahasan Peraturan Walikota (Perwako) Parkir hingga hasil evaluasi Peraturan Daerah (Perda) Parkir selesai oleh Gurbernur dan Kemendagri serta Kementerian Keuangan.
Demikian dikatakan Kepala Bagian Hukum Pemko Pekanbaru, Syamsuwir kepada Wartawan, Senin (7/12). Alasan penangguhan sendiri Pemko ingin mengetahui terlebih dahulu hasil evaluasi.
"Siapa tahu ada perubahan atau bagaimananya, makanya kita tunggu dulu hasil evaluasi," kata dia.
Namun demikian, sejauh ini tambahnya Pemko Pekanbaru belum pernah dipanggil oleh provinsi perihal Perda Parkir. Termasuk soal kenaikan tarif parkir seperti yang dihebohkan publik.
"Idealnya kalau memang ada yang tidak sesuai, pasti provinsi akan pertanyakan kepada kami. Tapi sampai sekarang belum ada," terangnya.
Mengenai posisi Perda parkir sendiri, dia mengaku tidak mengetahuinya. "Sekarang entah masih diprovinsi atau sudah di Kemendagri dan Kemenkeu, kita tidak tahu. Prinsipnya kita menunggu sajalah hasil evaluasi dari provinsi," ujarnya.
Diperkirakan, tahapan evaluasi Perda Parkir oleh provinsi kemungkinan baru tuntas di tahun 2016 mendatang. Dengan itu pemberlakuan Perda Parkir juga akan efektif diterapkan di tahun depan pasca keluarnya Perwako.
"Dalam Perwako sendiri akan mengatur zona parkir pada sejumlah ruas jalan di Pekanbaru yang tarifnya disesuaikan dengan yang terdapat didalam Perda Parkir," imbuhnya. (das)
- Regional
- Pekanbaru
Tunggu Hasil Evaluasi, Pemko Tangguhkan Perwako Parkir
Tim Redaksi
Senin, 07 Desember 2015 - 17:01:31 WIB

Tulis Komentar
IndexPilihan Redaksi
IndexJelang Lebaran, Pemko Pekanbaru Gelar Pasar Murah di 15 Kecamatan
Polresta Pekanbaru Sidak Minyak Goreng, Pastikan Tak Ada Penyimpangan
Gratis! Pelajar Pekanbaru Bisa Naik Bus TMP Tanpa Bayar Mulai Hari Ini
Pekanbaru Genjot Ketahanan Pangan, Lahan Jagung Pipil Disiapkan di Tenayan Raya
Berita Lainnya
Index Regional
Pasokan Aman, Harga Pangan di Pasar Cik Puan Pekanbaru Terpantau Stabil
Rabu, 12 Maret 2025 - 18:53:47 Wib Regional
Jelang Lebaran, Pemko Pekanbaru Gelar Pasar Murah di 15 Kecamatan
Rabu, 12 Maret 2025 - 18:46:01 Wib Regional
BBPOM Pekanbaru Intensifkan Pengawasan Pangan di Pasar Takjil Ramadan
Rabu, 12 Maret 2025 - 18:24:19 Wib Regional
Lindungi Masyarakat Agar Tak Konsumsi Barang Kadaluarsa; Camat Sentajo Raya Dan Kopdagrin Sambangi Sejumlah Minimarket
Rabu, 12 Maret 2025 - 11:05:50 Wib Regional