Apa Saja Fitur Teranyar di Windows 10 Anniversary Update?

Apa Saja Fitur Teranyar di Windows 10 Anniversary Update?
Windows 10 Anniversary Update
JAKARTA - Microsoft Indonesia resmi menggulirkan fitur-fitur baru pada 2 Agustus 2016 dalam Windows 10 Anniversary Update. Kini Microsoft rajin berbagi info mengenai pembaruan-pembaruan dalam sistem operasi teranyar Microsoft itu.
 
"Lebih dari 350 juta perangkat saat ini menjalankan Windows 10, dan sejak kami luncurkan 29 Juli, terdapat 1 juta users baru setiap harinya," kata Direktur Pemasaran dan Operasi Microsoft Indonesia Davina Yeo dalam temu media, di Jakarta, Jumat (19/8/2016).
 
Davina juga menjelaskan bahwa sejak peluncurannya, 135 miliar jam telah dihabiskan pengguna di Windows 10 dan 5 miliar kunjungan di Windows Store. Windows 10 Anniversary Update membawa sejumlah pembaruan di antaranya Windows Hello dan Windows Defender, serta Microsoft Edge.
 
Dari segi keamanan, Microsoft mempercanggih tingkat keamanan Windows Hello dan Windows Defender sehingga pengguna tidak perlu khawatir data mereka akan rusak atau hilang. Sementara Microsoft Edge menawarkan fitur ekstensi aplikasi. Fitur tersebut memungkinkan pengguna Edge berselancar ke situs lain secara lebih cepat. (max/ant)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri