Bupati Yopi Silaturahmi Bersama Guru dan Siswa SD 028 Pematangreba

Bupati Yopi Silaturahmi Bersama Guru dan Siswa SD 028 Pematangreba
Bupati Inhu H Yopi Arianto bersama Dandim 0302 Inhu dan pejabat di lingkungan Pemkab Inhu meninjau s
RENGAT - Bupati Indragiri Hulu (Inhu) H Yopi Arianto berkunjung dan menggelar silaturahmi dengan majelis guru serta siswa SDN 028 Pematangreba, Kecamatan Rengat Barat, Rabu (27/7/2016). Kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Inhu ini disambut antusias para siswa yang berkumpul di halaman sekolah.
 
Ikut hadir bersama Bupati H Yopi Arianto, Dandim 0302 Inhu Letkol Inf Mujibburahman Hadi, Plt Asisten Administrasi Umum Hendrizal, Kepala Dinas Pendidikan Inhu H Ujang Sudrajat, Kepala Bappeda dan Litbang Inhu Junaidi Rachmat, Kepala Dinas Pendapatan Daerah Inhu Arif Fadilah, Camat Rengat Barat Nurdjanah dan Kabag Humas Setda Inhu Jawalter.
 
“Kunjungan ini merupakan bentuk silaturahmi saya bersama pak Dandim dan seluruh pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Inhu dengan SDN 028 Pematangreba. Semoga ini menjadi berkah dan kebaikan untuk kita semua,” ungkap Bupati Yopi dihadapan ratusan siswa dan guru SDN 028.
 
Pada kesempatan itu, Bupati Yopi juga berpesan kepada para guru dan tenaga pendidik lainnya untuk tetap fokus dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengajar dan tetap bertindak secara profesional.
 
Kunjungan singkat itupun diakhiri dengan foto bersama Bupati Yopi beserta rombongan pejabat, guru dan para siswa SD 028 yang dilanjutkan dengan bersalaman. Usai bersilaturahmi, Bupati bersama rombongan langsung bertolak menuju Aula Bappeda dan Litbang Inhu untuk hadir pada acara pelantikan Badan Wakaf Indonesia Inhu. (max/hms)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri