INHU - Seorang mantan petugas keamanan yang beralih profesi menjadi pengedar narkoba ditangkap oleh Unit Reskrim Polsek Batang Cenaku. Pelaku, berinisial AS alias Ari alias Sunari (33), diamankan pada Rabu (15/1/2025) sekitar pukul 18.30 WIB di rumahnya di Desa Alim, Kecamatan Batang Cenaku, Kabupaten Indragiri Hulu.
Penangkapan ini merupakan hasil penyelidikan intensif setelah adanya laporan dari masyarakat mengenai dugaan peredaran narkoba di wilayah tersebut.
Kapolres Indragiri Hulu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, menyatakan bahwa informasi dari warga menjadi kunci dalam pengungkapan kasus ini.
"Kami menerima laporan dari masyarakat tentang peredaran narkoba di Desa Alim. Setelah dilakukan penyelidikan, pelaku berhasil kami amankan bersama barang bukti," ungkapnya pada Kamis (16/1/2025).
Berdasarkan laporan itu, Kapolsek Batang Cenaku, IPTU Edi Dalianto, segera menurunkan tim yang dipimpin Ipda Iksan Lutfi, untuk melakukan penindakan.
"Penggeledahan yang disaksikan Ketua RW setempat mengungkap dua bungkus plastik klip berisi narkotika jenis sabu dengan berat total 21,44 gram," ungkapnya.
Selain itu, polisi juga menyita barang bukti lain, yakni satu dompet biru, satu unit ponsel Vivo hitam, plastik klip bening kosong, sedotan plastik sebagai alat penyendok, serta tisu pembungkus barang bukti. Semua barang haram itu ditemukan tergantung di rak dapur rumah pelaku.
Menurut keterangan polisi, Ari sebelumnya bekerja sebagai satpam di PT Arvena. Namun, setelah berhenti dua bulan lalu, ia diduga mulai terlibat dalam peredaran narkoba. Kini, pelaku dijerat dengan Pasal 112 ayat (2) jo Pasal 114 ayat (2) Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara.
"Tersangka bertindak sebagai pemilik, penyimpan, sekaligus penjual narkotika jenis sabu. Saat ini, ia telah diamankan untuk proses hukum lebih lanjut," tambah Kapolres.
Kapolres menegaskan bahwa pihaknya akan terus memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya.
"Kami tidak akan memberikan ruang bagi pelaku tindak pidana narkotika di wilayah ini. Penegakan hukum akan terus kami lakukan untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat," tegasnya.
Polisi juga mengajak masyarakat untuk aktif melaporkan aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar.
"Peran masyarakat sangat penting. Kami mengimbau agar warga tidak ragu memberikan informasi terkait kejahatan narkoba demi menjaga lingkungan tetap kondusif," tutup AKBP Fahrian.