Pastikan Kamtibmas Kondusif, Subsatgas SAR Gelar Patroli ke Bawaslu Pekanbaru

Pastikan Kamtibmas Kondusif, Subsatgas SAR Gelar Patroli ke Bawaslu Pekanbaru

Pekanbaru - Satgas Tindak Subsatgas SAR Satuan Brimob Polda Riau Dalam Rangka OMP LK-2024 melaksanakan patroli ke Kantor Bawaslu Kota Pekanbaru pada Rabu (16/10).

Kegiatan patroli yang dipimpin Kasubsatgas SAR Iptu Nardi bersama anggotanya di Kantor Bawaslu tersebut melaksanakan berbagai rangkaian kegiatan memastikan keamanan dan ketertiban terpelihara.

"Dilokasi anggota melaksanakan penyisiran diarea perkantoran serta berkoordinasi dengan personel yang melaksanakan pengamanan," jelasnya, Kamis (17/10/2024).

Lanjut Nardi, adapun tujuan dari kegiatan tersebut mengamankan tahapan penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024 yang akan memilih Gubernur/Wakil serta Walikota/Wakil nya.

"Selain itu patroli tersebut juga bertujuan mencegah dan mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat yang berpotensi dapat mengganggu jalan nya pelaksanaan Pilkada," tambahnya.

Iptu Nardi menambah kan, patroli tersebut upaya preventif dari kepolisian khususnya Subsatgas SAR memastikan bahwa Kantor Bawaslu kota Pekanbaru sebagai pengawas Pilkada dapat melaksanakan tugas nya dengan aman dan nyaman.

"Kepolisian bersinergi dengan Bawaslu untuk memelihara dan merawat Kamtibmas yang kondusif sehingga pelaksanaan tahapan Pilkada dapat berjalan dengan aman dan lancar," tutupnya.


Berita Lainnya

Index
Galeri