Pekanbaru - Satuan Tugas Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Polda Riau melakukan pengecekan dan perawatan rutin terhadap seluruh perangkat komunikasi untuk mendukung kelancaran Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Rabu (9/10/2024) di Mapolda Riau, ini bertujuan untuk memastikan kelancaran operasional teknologi informasi dalam mendukung tugas-tugas kepolisian selama pelaksanaan Pilkada.
"Kami telah memeriksa kondisi operasional radio komunikasi, jaringan data, dan mengecek seluruh perangkat di command center guna memonitoring CCTV," kata Kabid TIK, Kombes M. Hasyim Risahondua, Kamis (10/10/2024).
Selain itu, pihaknya telah menyiapkan perangkat sound system yang akan digunakan untuk mendukung pelaksanaan apel, pagi, sore, dan gelar pasukan, sebut Kabid TIK.
"Didalam gedung Mapolda Riau, Subsatgas TIK telah mempersiapkan seluruh sarana dan prasarana yang diperlukan untuk menggelar rapat virtual melalui zoom meeting dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Mantap Praja LK 2024," tambahnya.
Hal ini dilakukan untuk memastikan seluruh perangkat komunikasi dan jaringan dalam kondisi prima dan siap digunakan selama pelaksanaan operasi, sambungnya.
"Jadi dengan dengan begitu Informasi yang dibutuhkan akan semakin cepat dan mudah diakses untuk kepentingan dalam tahapan Pilkada 2024," tutupnya.