Pekanbaru - Direktur Reserse Narkoba Polda Riau, Kombes Pol Manang Soebeti, mewakili Kapolda Riau, menghadiri serta menjadi narasumber dalam kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) Tahun Akademik 2024/2025.
Acara yang digelar di halaman kampus UMRI ini berlangsung meriah dan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dari Universitas Muhammadiyah serta Polda Riau.
Dalam acara tersebut, Manang Soebeti memberikan wawasan penting terkait peran mahasiswa dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya dalam hal pencegahan peredaran narkoba.
"Mahasiswa adalah generasi penerus bangsa yang memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga moral dan etika, salah satunya adalah menjauhi narkoba yang dapat merusak masa depan bangsa," ungkap Manang di hadapan para peserta, Rabu (18/9/2024).
Selain Dirresnarkoba Polda Riau, acara tersebut turut dihadiri oleh Rektor UMRI, Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), serta beberapa tokoh penting dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah, di antaranya Dr. KH. Saad Ibrahim, MA dan Dr. H. Pahmi Salim, Lc., MA.
Kegiatan ini merupakan bagian dari Masa Ta’aruf Mahasiswa Baru (Mastama) Universitas Muhammadiyah Riau, yang bertujuan untuk memperkenalkan kehidupan kampus kepada para mahasiswa baru.
Rektor UMRI, dalam sambutannya, berharap agar kegiatan ini dapat menjadi bekal bagi mahasiswa untuk beradaptasi dengan kehidupan kampus yang penuh dengan dinamika.
Acara yang dimulai pukul 16.15 WIB ini berlangsung dengan tertib hingga selesai, dan diakhiri dengan doa bersama sebagai bentuk harapan agar seluruh civitas akademika UMRI dapat menjalani tahun akademik dengan lancar.