Gajah Liar Rusak Pondok dan Kebun Warga di Minas, BBKSDA Riau Turun Tangan

Gajah Liar Rusak Pondok dan Kebun Warga di Minas, BBKSDA Riau Turun Tangan

Pekanbaru - Pondok dan kebun warga di Dusun Meranti, Kelurahan Minas Jaya, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, rusak akibat kawanan gajah sumatera liar.

Kepala bidang Wilayah II BBKSDA Riau, Mustafa Nazura mengatakan, kejadian tersebut telah ditangani oleh tim dari Pusat Konservasi Gajah (PKG) Minas.

"Kejadiannya pada Selasa (16/7/2024), kami mendapat laporan dari seorang warga bernama Juli Henri bahwa ada kawanan gajah liar merusak pondok dan kebun warga," ujar Mustafa dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (20/7/2024).

Atas laporan itu, tim dengan menggunakan roda dua menuju lokasi kejadian untuk melakukan pengecekan.

"Karena warga sangat ketakutan, tim besama warga langsung mengecek kebun dan pondok yang dirusak gajah liarnya," bebernya.

Dijelaskannya, tak jauh dari permukiman penduduk ditemukan bekas pondok yang selalu ditempati dalam kondisi rusak, isinya berupa satu unit dispenser dan satu unit reskuker juga ikut dirusak.

Setelah dilakukan penelusuran, tim juga menemukan tanaman yang dirusak gajah liar, yaitu tanaman sawit sebanyak 150 batang, pohon nenas sebanyak 30 batang, tanaman ubi sebanyak 50 batang, sebutnya.

"Saat ini, tim dibantu warga melakukan pemblokadean di pinggiran kebun-kebun yang langsung berbatasan dengan Hutan Tahura agar gajah liarnya tidak lagi masuk kebun warga," ucap Mustafa.

Tim juga menyampaikan kepada warga agar selalu berhati-hati karena ladangnya dekat dengan hutan, dan satwa liar lainnya ada juga dihutan tahura tersebut.

"Kami juga lakukan sosialisasi kepada warga agar tidak membakar lahannya, karena dekat dengan hutan," imbuhnya.

Malam harinya tim melakukan pemantauan melalui GPS, posisi gajah masih dekat dengan kebun warga yang pondoknya dirusak, dan tim melanjutkan pemblokadean, ujar Mustafa.

Lanjut dihari kedua tepatnya sore, gajah liar sudah mulai bergeser mengarah keluar hutan tahura mau mencari makan.

Kemudian tim mengikuti sambil mendokumentasikan pergerakan gajah yang menuju sepanjang jalan arah PKG Minas dan sebagian masuk kehutan.

"Dipastikan gajah liarnya sudah menjauh dari permukiman warga," pungkasnya.
 


Berita Lainnya

Index
Galeri