Hari Pertama Kerja Usai Libur Idul Fitri, Bupati Inhil Sidak Pegawai, Ini Hasilnya

Hari Pertama Kerja Usai Libur Idul Fitri, Bupati Inhil Sidak Pegawai, Ini Hasilnya
Kepala Dinas dan Sekretaris Dinas Pendidikan berbincang dengan Bupati HM. Wardan yang didampingi Sek
TEMBILAHAN - Hari perdana masuk kerja usai lebaran Idul Fitri 1437 H, Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan melakukan apel gabungan dan Inpeksi Mendadak (Sidak) Senin (11/7/2016).
 
Pada apel yang dilaksanakan di halaman kantor Bupati jalan Akasia No 01 Tembilahan ini tampak hadir Sekda Said Syarifuddin, Kepala Dinas, Kepala Badan, Kepala Bagian, Serta pegawai dan honorer.
 
Usai melaksanakan apel dan Halal Bihalal, Bupati HM Wardan didampingi Said Syarifuddin dan Kepala BKD, Fauzar melakukan sidak ke fasilitas pelayanan masyarakat yang diawali dari RSUD Puri Husada, Dinas Pendidikan, Puskesmas Tembilahan Kota, Dinas Pendapatan Daerah, dan BP2MPD Kabupaten Indragiri Hilir.
 
Usai melaksanakan sidak, HM Wardan mengungkapkan usai libur panjang kehadiran pegawai full. "Usai apel kita melakukan sidak untuk memantau kehadiran pegawai, Alhamdulillah dari beberapa sampel menunjukkan kehadiran pegawai full dan diharapkan tidak ada lagi pegawai yang menambah-nambah libur ini sudah menujukkan suatu kinerja yang bagus," ucap Wardan.
 
Wardan menambahkan, bagaimana kedepannya para pegawai untuk memaksimalkan hari-hari dengan melaksanakan tugas dan rutinitas untuk betul-betul di manfaatkan dengan sebaik-baiknya dengan meninventarisi semua permasalahan-permasalahan.
 
"Saya berharap kedepan tidak ada kata bersantai lagi dan pegawai untuk fokus menyelesaikan tugas-tugas kita yang tinggal beberapa bulan lagi Tahun Anggaran 2016," tukasnya. (Hadi)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri