Warga Mengeluh, Jalan Rajawali Berlubang dan Tergenang Air

Warga Mengeluh, Jalan Rajawali Berlubang dan Tergenang Air

Pekanbaru - Pengendara mengeluhkan kondisi jalan Rajawali, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru yang rusak parah.Kondisi jalan yang berlubang ditambah genangan air menyulitkan pengendara ketika melintas.

Pasalnya, akses jalan yang rusak tersebut selain tidak membuat nyaman warga yang melintasi, juga rawan kecelakaan. Tidak hanya itu, akibat curah hujan, genangan air menutupi sebagian ruas jalan.

Pengendara harus bergantian saat melintas dijalan rusak tersebut. Kendaraan roda empat pun bergantian melewati dan berusaha menghindari genangan dan lubang di jalan.

Tidak hanya itu, melihat kondisi jalan rusak tersebut turut menghambat aktivitas warga bahkan membuat pengendara motor kesulitan karena banyak jalan berlubang dan digenangi air.

Keluhan tersebut disampaikan Wahyu salah satu pengendara saat melintasi jalan rusak tersebut.

"Saya merasa khawatir saat melintas di Jalan Rajawali karena kondisi lubang yang dalam dan dipenuhi genangan air," ucap Wahyu, Minggu (9/6/2024).

Ia berharap, pemerintah daerah segera memperbaiki jalan rusak dikawasan tersebut. Karena melihat kondisi jalan saat ini rawan banjir bila hujan deras dan berbahaya bagi pengguna kendaraan, apalagi saat melintas pada malam hari.


Berita Lainnya

Index
Galeri