Ditugaskan Bupati, Sekda Sambangi Desa Pangkalan Indarung

Ditugaskan Bupati,  Sekda Sambangi Desa Pangkalan Indarung

Kuansing-Sekretaris Daerah H. Dedi Sambudi, SKM., M. Kes di instruksikan secara khusus oleh Bupati Drs. H. Suhardiman Amby, Ak. MM melaksanakan agenda kunjungan kerja ke Desa Pangkalan Indarung Kecamatan Singingi, Kamis (01/02/2024).

Kunjungan kerja ini merupakan tindak lanjut dan instruksi Bupati Suhardiman Amby, terkait agenda persiapan pemilu bersama Kapolda Irjen Muhammad Iqbal untuk melakukan monitoring ke daerah yang cukup jauh dan sulit terjangkau.

Sekda Dedi Sambudi menyambangi rumah Pj Kades Pangkalan Indarung Herlan untuk berdialog dengan beberapa tokoh masyarakat mendengarkan apa yang menjadi permasalahan sekaligus memonitoring terkait infrastruktur dan juga terkait pemilu yang sudah semakin dekat.

Hal urgent yang di diskusikan Dedi Sambudi bersama tokoh masyarakat yakni laporan terkait Pemilu dikarenakan Desa Pangkalan Indarung ini jauh dari pusat Kecamatan, selain itu ada masalah jaringan apabila terjadi pemadaman listrik sementara hasil pemilu tersebut diinput langsung ke aplikasi si Rekap tidak lagi secara manual. Ucap Sekda

Selain itu untuk infrastruktur di Desa Pangkalan Indarung ini terdapat longsor di pinggiran tebing sungai batang singingi akibat di terjang banjir dan kondisinya sudah cukup parah apabila tidak segera ditangani maka akan semakin parah tentunya.

Menanggapi permasalahan terkait pemilu terutama persoalan tidak adanya jaringan apabila terjadi pemadaman listrik Sekda Dedi Sambudi meminta Camat Singingi Saparman, ST untuk bersurat kepada pihak PLN agar tidak terjadi pemadaman selama proses pelaksanaan pemilu berlangsung.

Sementara terkait usulan yakni turap tebing Sekda bersama Kadis PUPR meminta Pj Kades dan Camat Singingi untuk persiapkan proposal usulan dan dokumentasi pendukung. Selain itu nanti juga akan di turunkan tim dari BPBD meninjau dan mengukur secara langsung berapa kebutuhan perbaikan yang akan dikirimkan langsung ke BNPB.

Sungai batang singingi yang ada di Desa Pangkalan Indarung ini memiliki potensi wisata dikarenakan airnya yang sangat jernih serta view Desa nya yang indah untuk itu ini harus dipromosikan melalui pegiat wisata dan Dinas Pariwisata Kabupaten Kuantan Singingi, Tutup Sekda

Sekretaris Daerah H. Dedi Sambudi didampingi oleh Staf Ahli Indra Suandi, Kadis Lingkungan Hidup, Kadis PUPR, Kadis Kesehatan, Kasatpol PP, Kadisdukcapil, Camat Singingi, Pj Kades, Perangkat Desa, serta tokoh masyarakat.


Berita Lainnya

Index
Galeri