Ribuan Warga Banjiri Carnaval Meriahkan HUT RI Camat Gunung Toar Sampaikan Apresiasi

Ribuan Warga Banjiri Carnaval Meriahkan HUT RI  Camat Gunung Toar Sampaikan Apresiasi

Kuansing- Camat Gunung Toar Adnan, S. Pd,  menyelenggarakan kegiatan gerak jalan santai dalam rangka memeriahkan HUT RI ke -78 di halaman kantor camat gunung toar, Selasa (15/08/2023).

Camat Gunung Toar Adnan mengatakan, ada lebih kurang 3500 peserta yang mengikuti kegiatan gerak jalan ini terdiri dari Forkopimcam, Korwil, KUA, Puskesmas, Kepala Desa, BPD dan Siswa-siswi mulai dari PAUD hingga SMA serta masyarakat kecamatan Gunung Toar.

Camat gunung toar menyampaikan rasa terimakasihnya dan apresiasi tinggi kepada seluruh masyarakat, kepala desa, BPD yang telah mempersiapkan acara yang begitu meriah. Ini merupakan wujud kebersamaan yang erat dalam mewujudkan rasa cinta terhadap tanah air, dalam rangka memperingati HUT RI yang ke - 78.

Camat Gunung Toar Adnan berharap melalui terlaksananya agenda gerak jalan yang mengumpulkan masyarakat banyak ini semoga dapat meningkatkan persaudaraan, silaturahmi, persahabatan serta menyatukan semua kalangan dari anak muda hingga ke yang tua.

Bersatu nya masyarakat Gunung Toar ini merupakan wujud bersatunya masyarakat Kuantan Singingi yang bermarwah dan bermartabat. Meriahnya agenda di kecamatan Gunung Toar ini merupakan bagian dari mendukung program Pemerintah Daerah dalam memeriahkan HUT RI yang ke-78 di kabupaten Kuantan Singingi.

Peserta gerak jalan santai kecamatan Gunung Toar begitu bersemangat, antusias dan bergembira menikmati kemeriahannya secara bersama-sama. Selain itu, gerak jalan santai akan di tutup dengan pembagian puluhan door prize dari kupon-kupon yang sudah di bagikan kepada peserta. Hadiah utama dari door prize ini yakni nya  berupa 2 unit sepeda.


Berita Lainnya

Index
Galeri