Sambut 1 Muharam, Mahasiswa UIR Gelar Lomba Islami Tingkat Sekolah Kecamatan Bukit Batu

Sambut 1 Muharam, Mahasiswa UIR Gelar Lomba Islami Tingkat Sekolah Kecamatan Bukit Batu
Mahasiswa KKN UIR bersama Ikatan Mahasiswa Bukit Batu menggelar lomba festival Islami

BENGKALIS - Dalam rangka menyambut 1 Muharram 1445 H Tahun 2023, Ikatan Mahasiswa Kecamatan Bukit Batu dan Mahasiswa KKN Universitas Islam Riau (UIR) Melaksanakan kegiatan festival perlombaan Islami jenjang SD hingga SMA se-Kecamatan Bukit Batu di Mesjid Raya Al-Amin Kelurahan Sungai Pakning Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis, Kamis (20/07/2023).

Festival yang dibuka Camat Bukit Batu Acil Wsyno mengangkat tema  "Membangun Generasi Rabbani Dengan Amal dan Kreativitas Islami". Jenis Perlombaan yang dipertandingkan  Lomba Tahfiz, Lomba Azdzan Tingkat SD, Lomba Pidato Tingkat SMP, dan Lomba Nasyid Tingkat SMA.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa yang telah menggelar kegiatan ini dan generasi hari ini harus kita tanamkan nilai-nilai kerohanian dan kegiatan yang positif guna untuk menjauhkan dari hal yang tidak diinginkan," ujar Camat.

Sementara itu Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Kecamatan Bukit Batu Hukmul Fikri menyampaikan, kegiatan festival  ini merupakan kegiatan kolaborasi antara Mahasiswa KKN Universitas Islam Riau dan Ikatan Mahasiswa Kecamatan Bukit Batu.

"Ucapan terima kasih kepada bapak ibu donatur yang telah membantu mensukseskan kegiatan tersebut semoga mendapat balasan dari Allah SWT dan menjadi amal ibadah bagi kita semua", Kata Hukmul

Ia juga berharap  kegiatan positif ini bisa berlanjut setiap tahunnya agar generasi hari ini menjadi generasi yang cinta akan alqur'an, berbakti kepada nusa, bangsa dan agama,

"Generasi hari ini adalah pemimpin masa depan," kata  hukmul.


Turut hadir pada kegiatan tersebut Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis  Zuhandi, S.Pi, Perwakilan Manajer Pertamina RU II Sungai Pakning, Perwakilan Korwil Pendidikan Kecamatan Bukit Batu, Kepala Sekolah SD,SMP, SMA, Wali Murid dan mahasiswa KKN.
 


Berita Lainnya

Index
Galeri