Hadiri Milad dan Wisuda ke-4 MTs Negeri 3

Suhardiman: Tidak Hanya Berobat Gratis, Pendidikan Juga Kita Gratiskan Di Kuansing

Suhardiman: Tidak Hanya  Berobat Gratis, Pendidikan Juga Kita Gratiskan Di Kuansing

Kuansing- Hadiri Milad dan Wisuda Ke - 4 MTs Negeri 3 Kuantan Singingi Pasar Inuman, Kamis (25/05/2023) pagi, Plt Bupati H. Suhardiman Amby, Ak., MM sampaikan Pemerintah Daerah juga berjibaku selain berobat gratis, pendidikan gratis juga diberikan.

"Tidak boleh lagi anak-anak di Kabupaten Kuantan Singingi ini yang putus sekolah," Tegas H. Suhardiman.

Ia mengatakan Pemerintah Daerah akan terus mendata sesuai aplikasi yang sudah disediakan oleh Dinas Kominfoss Kuansing terkait pendataan anak yang putus sekolah.

H. Suhardiman yang akrab disapa dengan Datuk Panglimo Dalam itu juga berharap kepada Siswa-siswi MTs N 3 yang telah diwisuda wajib lanjutkan ke jenjang pendidikan selanjutnya seperti SLTA atau SMK, tuturnya, terutama anak yang berprestasi, sudah ada SMAN Pintar, MAN ICE dan sekolah-sekolah terbaik di Kuansing ini, sambung nya

Kemudian Andri (56 Tahun) salah seorang wali murid MTs Negeri 3 yang Diwisuda mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah terutama Plt Bupati Kuantan Singingi, karena telah membuat program sekolah gratis,

"Alhamdulillah ada sosok Pemimpin Daerah apalagi Putra Daerah Inuman, yang peduli terhadap dunia Pendidikan, apalagi saat ini untuk bersekolah tinggal masuk sekolah, sudah disediakan sekolah gratis, artinya kami para wali murid bersyukur dan berterima kasih karena kami yang dikategorikan ekonomi menengah kebawah sudah bisa anak-anak kami melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi," tutup Andri.

Turut hadir, beberapa Kepala OPD, Camat Inuman, Sumardi Kail, Ninik Mamak, Tokoh Adat, seluruh guru MTs N 3, Kades, Perangkat Desa, dan Wali Murid.


Berita Lainnya

Index
Galeri