Simak 5 Trik Ini kalau Ingin Bangun Sahur dengan Mudah

Simak 5 Trik Ini kalau Ingin Bangun Sahur dengan Mudah
Ilustrasi.
Di bulan puasa, sahur merupakan salah satu rukun dan rutinitas yang dilakukan umat Islam. Hukumnya memang sunah atau tidak wajib, tapi sahur ini akan memengaruhi aktivitas dan kekuatan tubuh. Tentu saja, jika tidak sahur biasanya Anda akan merasa lemas menjalankan ibadah puasa.
 
Permasalahannya, sebagian orang masih merasa sulit untuk bangun sahur. Ini mungkin dikarenakan kebiasaan tidur larut malam dan tidak terbiasa bangun lebih awal. Untuk itulah, 5 tips sahur dengan mudah ini menjadi rekomendasi bagi Anda yang merasa kesulitan untuk bangun sahur.
 
1. Pasang Alarm dan Letakkan Jauh-jauh
 
Tips pertama yang perlu Anda lakukan agar bisa bangun sahur dengan mudah adalah pasang alarm dan letakkan jauh-jauh. Ini akan efektif karena memasang alarm dan meletakkan jauh-jauh akan membuat merasa terganggu karena berisik sehingga merangsang untuk bangun. Anda juga perlu memasang nada alarm dengan suara keras jadi Anda pasti akan terbangun dengan cepat.
 
2. Niatkan Diri
 
Niat merupakan hal pertama yang dilakukan dalam melakukan aktivitas apapun. Cobalah Anda niatkan sejak malam untuk bangun lebih awal. Niat akan membuat seluruh tubuh dan jiwa Anda seolah bersiap untuk melakukan aktivitas yang direncanakan. Dengan niat yang sungguh-sungguh, niscaya Anda akan bisa bangun sahur lebih awal.
 
3. Jangan Konsumsi Makanan Berat Berlebihan
 
Beberapa jam sebelum tidur sebaiknya hindari mengonsumsi makanan berat. Makanan berat yang Anda konsumsi secara berlebihan akan berpengaruh pada tubuh. Biasanya makanan berat yang dikonsumsi dalam jumlah banyak membuat tubuh malas. Setelah Anda niat untuk bangun sahur, maka hindari konsumsi makanan berat berlebihan yang akan membuat Anda malas bangun.
 
4. Tidur Lebih Awal
 
Tidur lebih awal membuat Anda bisa bangun sahur dengan cepat. Ini karena tubuh Anda telah beristirahat dengan cukup sehingga tidak mengalami kelelahan ketika butuh bangun lebih awal. 
 
5. Minta Bantuan Orang Rumah
 
Jika masih sulit bangun sahur sendiri, cobalah minta bantuan orang rumah untuk membangunkan. Biasanya orang rumah atau anggota keluarga punya cara andalan untuk membantu membangunkan Anda karena tahu kebiasaan dan sifat Anda.
 
Jangan khawatir bila masih susah bangun sahur, coba saja tips di atas. Tips bangun sahur ini tentu membantu Anda selama bulan puasa ini. Bila Anda dapat melakukan tips ini maka puasa Anda pun niscaya semakin lancar. Anda juga bisa berbagi tips ini pada teman dan keluarga Anda agar puasa semakin berkah. (max/fr)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri