Pembangunan RSUD Pekanbaru Sudah 55 Persen, Helda S Munir Khawatir

Pembangunan RSUD Pekanbaru Sudah 55 Persen, Helda S Munir Khawatir
Helda S Munir

PEKANBARU - Realisasi pembangunan RSUD Pekanbaru di jalan Garuda Sakti kecamatan Tampan, saat ini sudah mencapai 55 persen. Sesuai kontrak kerjasama dengan pihak ketiga, pembangunan fisik ditargetkan selesai akhir Desember mendatang.

Demikian dikatakan Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru, Helda S Munir, Jumat (3/6/2016) kemarin. Tapi, Helda khawatir pembangunan RSUD tidak dapat selesai sesuai waktu yang ditargetkan, mengingat kondisi keuangan yang mengalami gangguan.

"Inilah yang sekarang kita bicarakan, dananya kan macet. Sama-sama kita berdoa supaya RSUD tetap selesai tepat waktu," harap Helda.

Untuk pengadaan alat kesehatan, Diskes mengusulkan melalui APBN tahun 2017. Namun, sejauh ini dia tidak bisa memastikan apakah usulan tersebut akan diakomodir oleh APBN.

"Kita sudah usulkan sebanyak Rp135 miliar melalui APBN 2017 khusus alat kesehatan, tapi direncanakan dalam APBD Kota Pekanbaru tahun 2017 nanti juga akan dianggarkan dana pengadaan alat kesehatan, guna mengantisipasi jika bantuan dari APBN gagal diperoleh," jelasnya. (das)


Berita Lainnya

Index
Galeri