Tak Kunjung Perpanjang Kontrak, Neymar Bakal Tinggalkan Barcelona?

Tak Kunjung Perpanjang Kontrak, Neymar Bakal Tinggalkan Barcelona?
Neymar
BARCELONA - Masa depan Neymar terus jadi bahan perbincangan. Dia sempat diberitakan akan tetap membela Barcelona. Tapi, beberapa hari kemudian penyerang berusia 24 tahun malah diisukan bakal pergi.
 
Seperti itulah rumor yang menyelimuti Neymar. Apakah pemain asal Brasil itu akan bertahan di Camp Nou masih belum diketahui. Sebab, desas-desusnya selalu berubah-ubah dari waktu ke waktu.
 
Bulan lalu, Neymar diprediksi akan berganti klub. Kabarnya Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester United (MU) ingin merekrutnya. PSG bahkan siap membayar buy-out clause sebesar 153 juta pounds.
 
Tapi, isu itu luruh karena Neymar akan mendapat perpanjangan kontrak dua tahun. Padahal kontrak lamanya baru habis 30 Juni 2018. Disebutkan, tanda tangan kontrak akan dilakukan setelah final Copa del Rey, akhir pekan lalu.
 
Tapi, dua hari setelah Barcelona mengalahkan Sevilla 2-0 di Vicente Calderon, belum ada informasi kalau perpanjangan kontrak Neymar sudah dilaksanakan. Ini memunculkan spekulasi lagi kalau mantan pemain Santos itu akan dijual pada bursa musim panas.
 
Namun, rumor itu disanggah Neymar. Meski nasibnya belum jelas, pemilik nama lengkap Neymar da Silva Santos Júnior, itu optimitis dengan masa depannya. Dia yakin keinginannya untuk tetap membela El Azulgrana akan tercapai.    
 
“Saya merasa bahagia berada di klub ini. Saya sudah jadi bagian Barcelona. Go Barca, dan Go Catalunya. Walau sulit, ini menjadi musim yang bagus bagi kami. Tapi, kami sangat sedih karena tersingkir dari Liga Champions,” ucap Neymar, dilansir as. (max/snc)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri