Kabar Gembira, Gaji Guru Bantu di Siak Cair Minggu Depan

Kabar Gembira, Gaji Guru Bantu di Siak Cair Minggu Depan
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Kamsol. (ant)
PEKANBARU - Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Kamsol sebut dalam satu sampai dua minggu ke depan honor Guru Bantu Provinsi (GBP) di Siak kemungkinan sudah bisa dicairkan. 
 
Selain sudah mentransfer ke Pemkab terkait, pengajuan permohonan pembayaran GBP yang bersumber dari pemerintah provinsi sendiri sudah diajukan satu minggu yang lalu melalui Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Riau.
 
"Mereka (Pemkab Siak) sudah ngajukan, April lalu. Mungkin seminggu atau dua minggu lalulah. Paling-palimg minggu depan sudah cair," kata Kamsol, Minggu (1/5/2016).
 
Selain Siak, seluruh kabupaten/kota lainnya juga sudah mengajukan ke pemerintah provinsi, kecuali Rokan Hulu yang masih terkendala karena belum disahkannya APBD 2016. 
 
"Daerah lainnya memang sudah banyak cair. Kalau Rohulkan memang masih terkendala dengan APBD-nya yang belum disahkan," ungkap Kamsol.
 
Lebih lanjut, Kamsol menyebutkan persoalan dana GBP ini sebenarnya tidak akan terlambat proses pencairan, jika masing-masing daerah cepat mengajukan ke pemerintah provinsi.
 
Bahkan tidak mesti menunggu persemester. Pertriwulan pun jika daerah cepat mengajukan, akan segera diproses. Pencairan dana itu disebut bantuan keuangan ke kabupaten/kota untuk GBP.
 
Ada pun daerah yang cepat mengajukan pencairan GBP yakni Indragiri Hulu. Total kebutuhan dana GBP yang tersebar di dua belas kabupaten kota sebesar Rp120 miliar, untuk lima ribu sepuluh orang GBP.
 
Sementara salah seorang GBP di Siak yang enggan menyebutkan namanya, mengeluhkan karena belum diterimanya honor hingga saat ini. Ada pun untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, GBP di Siak terpaksa berhutang sana sini, belum lagi tanggungan berbagai kredit yang wajib dibayar setiap bulannya. Sementara, tuntutan agar selalu maksimal dalam memberikan pendidikan kepada siswanya juga suatu kewajiban. (ade/mcr)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri