Firdaus Boyong Dua Penghargaan Bergengsi Goverment Award 2016

Firdaus Boyong Dua Penghargaan Bergengsi Goverment Award 2016
FOTO BERSAMA: Walikota Pekanbaru Dr Firdaus MT bersama Sekretaris Daerah M Noer MBS serta Kepala BPT
JAKARTA - Hari Ulang Tahun (HUT ‎) ke empat Majalah Sindo Weekly mengumumkan dan langsung memberikan penghargaan kepala Walikota dan Bupati yang berhasil sukses menerapkan UU nomor 22 tahun 1999 tentang Pmerintahan Daerah dan UU nomor 25 tahun 1999 tentang perimbangan keuangan antara pemerintah pusat dan daerah.
 
Pada acara kegiatan bergengsi tersebut, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru berhasil membawa pulang dua kategori penghargaan dari 17 kategori yang dinilai langsung tim survei independen Sindo Weekly. Penghargaan tersebut langsung diterima Walikota Pekanbaru, Dr. Firdaus ST MT di ballroom hotel Said Jalan Sudirman-Jakarta, Selasa (12/4/2016).  Dua penghargaan yang diraih Pemko Pekanbaru tersebut yakni, Kota Pekanbaru menjadi tujuan investasi terbaik se-Indonesia dan Walikota Inspiratif. 
 
Penghargaan yang diberikan kepada pemerintah Kota Pekanbaru melalui Walikota Pekanbaru bukanlah penghargaan seremonial saja. Tapi ini lakukan dengan sangat profesional oleh tim redaksi Sindo Weekly dan diketahui Sekretaris Jendral Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Prof. Dr. Sudarsono . Penilaian ini diawali dengan riset dari berbagai referensi, kemudian tim membentukan tiga nominator di setiap kategori. 
 
"Selanjut, tim melakukan observasi ke setiap nominator‎, observasi tersebut meliputi wawancara tatap muka dengan akademisi, masyarakat dan kepala daerah. Hasilnya didiskusikan dengan dewan juri lalu keluarlah pemenang penghargaan 17 kategori tersebut," ungkap Direktur Utama Sindo Weekly, Saruri Alfaruq seperti dirilis tim humas Pemko Pekanbaru. 
 
Kemudian, dirinya juga menjelaskan tujuan Sindo Weekly menyelenggaran event ini adalah untuk memberikan dorongan serta motivasi kepada kepala daerah maupun kepala daerah dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya demi meningkatkan kualitas daerah masing-masing pada ujungnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 
 
Usai menerima dua penghargaan bergengsi tersebut, Walikota Pekanbaru, Dr. Firdaus ST MT mengatakan ‎bahwa penghargaan tersebut adalah hasil kerjasama dan komitment pemerintah dengan masyarakat yang terjalin dengan baik.
 
"Kita berharap kedepan, kerjasama ini terus berlanjut. Dengan begitu visi misi kota Pekanbaru menjadikan kota Pekanbaru Metropolitan dan Madani dapat terwujud," singkatnya. (das/rls)


Berita Lainnya

Index
Galeri