Cak Mus, Paslon Mursini-Indra Agar Fokus Membenahi Tim Relawan Sampai Tingkat Kecamatan

Cak Mus, Paslon Mursini-Indra Agar Fokus Membenahi Tim Relawan Sampai Tingkat Kecamatan
Ketua DPC PKB Kuansing Musliadi,S.Ag

TELUKKUANTAN- Ketua DPC PKB Kuansing berharap Paslon Mursini-Indra Putra setelah ditetapkan oleh KPU besok tanggal 22 September 2020. Agar fokus membenahi Tim Relawan Perkecamatan Se-Kabupaten Kuantan Singingi.

Untuk saat ini memang Mursini. "Kita yakin dan percaya sangat di untungkan dengan posisi beliau adalah incambent masih bisa mengunjungi masyarakat dengan kegiatan pemereintah daerah," kata Musliadi Ketua DPC PKB Kuansing Sabtu sore (19/9/2020) di Teluk Kuantan.

Disamping itu, mesin Parpol pengusung seperti PKB, PPP dan Nasdem memang sudah melakukan konsolidasi di tingkat bawah, tapi tentu menurut saya masih kurang untuk memenangkan Pilkada ini.

Maka. "Saya sebagai Ketua DPC PKB dan bagian dari pemenangan Paslon Mursini-Indra Putra agar bergerak fokus membenahi struktur yang ada di akar rumput. karena inilah ujung tombak kita dilapangan, tentunya mereka di solidkan, di arahkan dan di lakukan pembinaan untuk operasional mereka tentu wajib hukumnya", kata Musliadi 

Apa lagi posisi pak Mursini adalah incambent anggapan orang beliau punya segalanya.

Kita sebagai Tim pengusung harus menyiapkan dan menyampaikn program-program unggulan untuk dilanjutkan dipemerintahan kedepan.

Nah. "Ini tentu sangat di butuhkan peran tim dilapangan untuk meyakinkan hati rakyat Kuansing", ulas Cak Mus.

Saya melihat kita sudah dikejar waktu yang sangat mepet. Dengan waktu dua bulan ini bukan waktu yang lama, melainkan waktu yang sangat singkat, kalau kita tidak bisa memanfaatkan waktu itu untuk menyapa rakyat, tentu hal ini bisa menjadi hal yang sangat fatal nanti bagi Paslon Mursini-Indra. Oleh karena itu, gunakan lah waktu dua bulan ini untuk menyapa rakyat.

Dan belum lagi saksi dalam waktu dekat juga harus kita siapkan agar semua TPS bisa terisi. Dan saksi TPS ini juga wajib dipersiapkan karena benteng terakhir kita tentu punya saksi yang solid dan terarah, kata Cak Mus.

Oleh karena itu. "Saya sebagai Ketua DPC PKB Kuansing menyarankan kepada Paslon Mursini-Indra agar dalam waktu dekat kita fokus menyiapkan langkah-langkah untuk koordinasi dan sosialisasi di tingkat bawah", tambah Cak Mus.

Tentunya bukan hanya sekedar” menyapa rakyat “tetapi lebih kepada pendekatan agar kita bisa memastikan berapa potensi kita mendapatkan suara di satu desa atau keluarahan.

Oleh karena itu."Saatnya kita dan kawan-kawan koalisi agar bekerja mengambil hati rakyat sehingga pemerintahan Mursini-Indra bisa di lanjutkan dua periode di Kabupaten Kuantan Singingi", pungkasnya.


Berita Lainnya

Index
Galeri