H.Mursini Bupati Kuansing Panen Raya Bawang Merah Di Desa Pasar Baru Pangean

H.Mursini Bupati Kuansing Panen Raya Bawang Merah Di Desa Pasar Baru Pangean
H.Mursini Bupati Kuansing Panen Raya Bawang Merah Di Desa Pasar Baru Pangean, Rabu 09/9/2020(Riaurea

TELUKKUANTAN - Bupati Kuantan Singingi, Drs. H. Mursini, M.Si menghimbau masyarakat Kuansing untuk bisa memanfaatkan lahan yang masih kosong dan bisa menghasilkan.

Disaat Bupati menghadiri panen raya bawang merah di Dusun Remaja Desa Pasar Baru, Kecamatan Pangean bersama unsur Upika dan para Kades setempat, Rabu (9/9/2020).

"Saya mengajak kita semua umum nya msyarakat kuansing supaya bisa mengolah lahan tidur untuk memenuhi kebutuhan sehari hari, maka dari itu saya menghimbau para mustahik agar bersemangat sehingga ke depan bisa menjadi muzaki," ajak bupati.

Pemanfaatan lahan tidur kata bupati akan dapat menciptakan usaha produktif di bidang pertanian, seperti bawang merah cabe serta jenis sayur - sayuran lainnya, sehingga akan dapat menopang perekonomian bagi pelakunya sendiri.

Setidaknya kata bupati bisa memenuhi kebutuhan individu untuk skala kecil bisa memenuhi ketersediaan bahan pokok di daerah.

Bidang pertanian khususnya sayur mayur menurut bupati juga tak kalah pentingnya berperan dalam menggerakkan roda perekonomian masyarakat, seperti yang telah dilakukan Kelompok Tani Remaja Mekar ini.

"Usaha Kelompok Tani Remaja Mekar ini skalanya sudah cukup besar, tentunya akan dapat memenuhi ketersediaan di kebutuhan sayur di kecamatan Pangean khusus nya, dan  Kuansing pada umum nya," harap Bupati.

Menurut Bupati Kelompok Tani Remaja Mekar, terbilang cukup berhasil dalam membudidayakan bawang merah, dengan jumlah panen yang tak sedikit, itu menandakan petani Pangean, sudah terbilang baik.

Dan terakhir Bupati berpesan untuk selalu menjaga kemanan ketertiban di negeri ini karena tak lama lagi Kuansing, akan melaksanakan Pilkada serentak.

Diketahui usaha pertanian Kelompok Tani Remaja Mekar ini, merupakan program Baznas Kuansing, dengan nama program Baznas ekonomi kreatif.

Pengurus Baznas Kuansing, ustadz Darwis pada kesempatan itu menyebutkan, bahwa Baznas kuansing siap bermitra dengan para Kelompok Tani yang ada di Kuantan Singingi dan siap melanjutkan program ekonomi produktif untuk selanjut nya.


Berita Lainnya

Index
Galeri