Polsek Pangkalan Kuras Bagikan Masker Gratis kepada Pengendara di Simpang Empat Beringin

Polsek Pangkalan Kuras Bagikan Masker Gratis kepada Pengendara di Simpang Empat Beringin

PELALAWAN - Personel Polsek Pangkalan Kuras Polres Pelalawan sejak pagi sudah berada di Simpang Empat Beringin Kelurahan Sorek Satu Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan.

Hal ini dikarenakan Polsek Pangkalan Kuras tengah melakukan kegiatan pembagian masker kain secara cuma-cuma atau gratis kepada pengguna jalan yang melintas di wilayah tersebut.

Kapolsek Pangkalan Kuras Kompol Ahmad bertindak langsung sebagai pemimpin kegiatan ini dan penanggung jawab di lapangan dan para Kanit/Panit serta Personel Polsek Pangkalan Kuras sebagai pelaksana kegiatannya.

Pembagian masker kain ini, jelas Kapolsek, bertujuan untuk menghambat penyebaran Covid-19 di wilayah Kecamatan Pangkalan Kuras. Masker kain ini diberikan oleh Polsek Pangkalan Kuras kepada masyarakat yang berlalu lalang di wilayah tersebut.

Kapolsek Pangkalan Kuras Kompol Ahmad juga mengatakan, pembagian masker ini untuk menanamkan kesadaran pada masyarakat Kecamatan Pangkalan Kuras untuk dapat mematuhi protokol kesehatan dengan selalu mengunakan masker bila keluar dari rumah guna menghambat penularan Covid-19.

"Kami berharap masyarakat Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan bebas dari Covid-19," tutur Kompol Ahmad. (Rilis)


Berita Lainnya

Index
Galeri