Anggota Koramil 06/Cerenti Kodim 0302/Inhu Gencarkan Sosialisasi Protokol Kesehatan

Anggota Koramil 06/Cerenti Kodim 0302/Inhu Gencarkan Sosialisasi Protokol Kesehatan

TELUKKUANTAN- Anggota Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau gencarkan sosilasasi penerapan protokoler kesehatan, sebagai tatanan baru dalam mencegah penularan pandemi COVID di tengah masyarakat.

Sersan Kepala (Serka) Alwizar anggota Koramil 06/Cerenti, Kodim 0302/Inhu sosialisasikan penerapan protokol kesehetan saat Komsos ke salah satu warung makan milik warga di Desa Kampung Baru, Kecamatan Cerenti Kabupaten Kuantan Singingi, Jum'at (21/8/2020).

"Walaupun kita sudah dikatakan berubah kepada new normal, tapi protokoler kesehatan itu sangat penting kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari," ungkap Serka Alwizar.

Ia mengatakan, untuk Komsos dan sosialisasi penerapan protokol COVID ini, rutin dilakukan. Ia mengimbau dan meminta para masyarakat untuk selalu mengajak dan mengingatkan warga lain untuk saling mematuhi protokol kesehatan.

"Salah satunya menyampaikan pesan untuk selalu mengkampanyekan tentang 3 M, seperti memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak," terangnya.

Sebab menurutnya, sebagai anggota TNI AD penerapan protokol kesehatan sudah masuk standar dalam berkehidupan, terutama untuk terhindar dari penularan COVID-19.

Ia berharap, dengan tingginya kesadaran masyarakat dalam menaati protokol kesehatan, pandemi ini segera cepat berakhir dan membawa kepada kehidupan sedia kala.

"Ya, sebagai anggota TNI AD berharap, mudah-mudahan dengan taatnya masyarakat mematuhi protokoler kesehatan ini. Mudah-mudahan secepatnya COVID-19 ini cepat berakhir, dan kita bisa hidup lebih nyaman lagi dan kembali seperti semula," tutupnya.


Berita Lainnya

Index
Galeri