Dari Kasus Pencucian Uang Hingga Penggelapan Pajak

Terbongkar! Skandal Panama Papers Seret Nama-nama Besar Dunia

Terbongkar! Skandal Panama Papers Seret Nama-nama Besar Dunia
Skandal Panama Papers.
PANAMA CITY - Panama Papers. Sebuah topik dengan dua suku kata ini belakangan tengah hangat jadi pembicaraan di dunia, lantaran disebut-sebut sebagai dokumen bocoran terbesar yang pernah ada.
 
Besar dalam artian lingkup isu yang menyeret tokoh-tokoh dunia, maupun dalam hal kuantitasnya. Bayangkan, sebanyak 11,5 juta berkas bocor dan menyeret sejumlah figur dunia macam Presiden Rusia, Vladimir Putin, megabintang Barcelona, Lionel Messi, hingga aktor film action, Jackie Chan.
 
Sedikit kembali mengulas soal Panama Papers, pengungkapan ini bocor dari database sebuah firma hukum, Mossack Fonseca yang berbasis di Panama, oleh seorang sumber yang tak diungkap identitasnya.
 
Sumber tersebut membocorkan beragam berkas aliran dana mencurigakan ke International Consortium of Investigative Journalism, serta media asal Jerman, Süddeutsche Zeitung yang kemudian, tersebar ke seluruh dunia.
 
Bocoran Panama Papers itu turut menyeret nama-nama figur besar. Sebelumnya, nama Putin turut terseret yang lantas direspons penolakan tuduhan via juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov.
 
“Para jurnalis dan anggota-anggota organisasi lainnya secara aktif berusaha mendiskrediktkan Putin dan kepemimpinan negara ini,” ketus Peskov.
 
Sebagaimana dinukil Metro, Senin (4/4/2016), selain Putin, nama-nama lain seperti Messi, Presiden UEFA Michel Platini, hingga, aktor Jackie Chan juga ikut terseret Panama Papers.
 
La Pulga (julukan Messi) bersama sang ayah, disebutkan memiliki sebuah perusahaan fiktif, Mega Star Enterprises, demi menghindari para penyelidik pajak Spanyol.
 
Sementara itu, Ramon Fonseca yang merupakan salah satu pendiri Mossack Fonseca, menyebut pembocoran database ini merupakan kejahatan, tidak hanya pada firma hukum terkait, melainkan juga terhadap Panama sebagai sebuah negara.
 
“Beberapa negara tak suka melihat kami sangat kompetitif dalam hal menarik (investasi) perusahaan-perusahaan asing,” papar Fonseca.
 
Berikut beberapa nama figur dunia yang turut terseret Skandal Panama Papers, selain Putin, Platini dan Messi, dikutip Metro.co.uk:
 
1. Jackie Chan (aktor)
2. Mauricio Macri (Presiden Argentina)
3. Petro Poroshenko (Presiden Ukraina)
4. Salman bin Abdulaziz bin Abdulrahman al-Saud (Raja Arab Saudi)
5. Sigmundur David Gunnlaugsson (Perdana Menteri Islandia)
6. Keluarga Xi Jinping (Presiden China)
7. Lord Ashcroft (Pebisnis Inggris)
8. Baroness Pamela Sharples (Politikus Inggris)
9. Michael Mates (Politikus, eks-Anggota Parlemen Inggris)
 
(max/okz)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri