JAKARTA - Rio Haryanto berhasil melewati garis finish di seri kedua Formula 1 musim ini di GP Bahrain. Hasil ini memberikan rasa percaya diri bagi Rio dalam perjalannya di F1 musim ini.
Rio yang gagal finish di GP Australia memang memasang target bisa mencapai garis finish di seri kedua di Bahrain. Rio sendiri berjuang keras untuk bisa mencapai finish di seri ini.
Pasalnya, balapan GP Bahrain berlangsung sengit dengan terjadinya sejumlah insiden sepanjang perlombaan. Beberapa pebalap pun gagal finish lantaran mengalami masalah dengan mesin atau akibat sejumlah benturan di awal perlombaan.
Rio yang masuk finish di posisi ke-17 ini pun tampil cukup impresif di awal perlombaan. Pebalap asal Solo ini menjalani beberapa duel sengit dan sempat ada di posisi ke-11 di awal lomba. Rio bahkan sempat mencatat kecepatan terbaik di awal perlombaan.
"Saya sangat senang bisa mencapai garis finish di perlombaan ini. Hal ini merupakan sebuah pengalaman berharga bagi saya," ujar Rio seusai perlombaan.
Setelah seri GP Bahrain, Formula 1 musim ini akan berlanjut ke seri ketiga di Shanghai International Circuit, China pada 17 April mendatang.
"Saya harap dengan pengalaman bagus yang saya dapatkan hari ini, maka saya bisa tampil lebih baik di GP China nanti," kata Rio.
Bila Rio ada di posisi ke-17, maka rekan setim Rio, Pascal Wehrlein berhasil masuk finis di posisi yang lebih baik. Pebalap asal Jerman ini ada di peringkat ke-13. (max/cnn)