Babinsa Koramil 13/Rokan Awasi Pembagian BLT-DD Tahap II Desa Sungai Kandis

Babinsa Koramil 13/Rokan Awasi Pembagian BLT-DD Tahap II Desa Sungai Kandis

ROHUL - Pencairan dana bantuan dari pemerintah sangat ditunggu-tunggu oleh sejumlah kalangan masyarakat yang saat ini sangat membutuhkan uluran tangan, di mana masyarakat saat ini sedang mengalami kesusahan dalam segi pendapatan ekonomi keluarga akibat dampak Covid-19.

Kepala Desa Sungai Kandis, Tenang pada kesempatan ini diwakili oleh Sekdes, Rudi Asmoko mengajak Babinsa dan Bhabinkamtibmas meluangkan waktunya untuk ikut serta hadir dalam penyerahan dana BLT-DD Tahap II Desa Sungai Kandis yang dibagikan hari ini, Ahad (5/7/2020).

Sekdes Sungai Kandis, Rudi Asmoko memaparkan bahwa Dana BLT-DD Tahap II ini akan dibagikan kepada masyarakat kurang mampu secara transparan dan akuntable dan akan diserahkan kepada 103 penerima yang terdiri dari Dusun 1 berjumlah 48 Orang, Dusun II berjumlah 24 Orang dan Dusun III berjumlah 31 Orang dengan alokasi dana tetap Rp600.000/KK.

Turut hadir dalam kegiatan ini yaitu Sekdes Sungai Kandis Rudi Asmoko, Babinsa Koramil 13/Rokan Serda Aan Setiawan, Bhabinkamtibmas Brigadir Safril Hadi beserta Bripka Hendra dari Polsek Rokan IV Koto, Seluruh Kepala Dusun dan Ketua RT/RW se Desa Sungai Kandis.

Serda Aan Setiawan selaku Bintara Pembina Desa (Babinsa) menyampaikan, semoga dengan adanya bantuan ini masyarakat kurang mampu yang ada di Desa Sungai Kandis dapat terbantu untuk meringankan beban ekonominya sehari-hari di tengah merebaknya Pandemi Covid-19 yang selama ini sangat meresahkan.

Babinsa juga mengajak masyarakat untuk berjibaku memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah masing-masing dengan menerapkan aturan protokol kesehatan yang telah disosialisasikan selama ini sehingga seluruh masyarakat dapat terbebas dari wabah tersebut. (rilis)


Berita Lainnya

Index
Galeri